Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Beberapa orang yang tidak tahu bahwa mereka telah terinfeksi Covid-19 dapat menularkannya ke orang lain. Ini disebut penyebaran asimtomatik. Anda juga dapat menularkannya sebelum Anda melihat tanda-tanda infeksi, yang disebut penyebaran presymptomatic.
Pencegahan virus akan efektif hanya jika kita juga menerapkan protokol kesehatan lain di saat bersamaan. Ini termasuk kebersihan yang ketat saat mengenakan masker, pembuangan yang benar dari barang sekali pakai yang mungkin terkontaminasi, cuci tangan secara teratur dengan sabun, dan jaga jarak.
Selain itu, lingkungan sekitar harus selalu didisinfeksi secara sistematis.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Cara Penularan Virus Corona, dari Transmisi Pernapasan hingga Tinja"
Penulis : Gloria Setyvani Putri
Editor : Gloria Setyvani Putri
Selanjutnya: Semakin waspada, sakit mata termasuk salah satu gejala virus corona
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News