kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kadar Kolesterol Normal Laki-Laki & Wanita, Berapa Kolesterol Di Telur Puyuh?


Senin, 20 Februari 2023 / 04:50 WIB
Kadar Kolesterol Normal Laki-Laki & Wanita, Berapa Kolesterol Di Telur Puyuh?


Reporter: Adi Wikanto | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Berapa kadar kolesterol normal laki-laki dan wanita? Benarkah telur puyuh mengandung kolesterol yang tinggi? Berapa kandungan kolesterol di telur puyuh?

Kadar kolesterol normal laki-laki dan wanita adalah hal penting yang perlu diketahui saat ini. Di tengah gaya hidup tidak sehat, banyak orang mengalami kolesterol tinggi.

Mengetahui kadar kolesterol normal laki-laki dan wanita penting agar bisa melakukan tindakan jika kolesterol berada di level tinggi. Kolesterol tinggi harus diturunkan untuk mencegah penyakit berbahaya seperti jantung.

Kadar kolesterol normal laki-laki dan wanita

Mengutip keterangan di website resmi Siloam Hospital, kadar kolesterol normal dapat dilihat berdasarkan jenis kelamin dan usia seseorang. Selain itu, kadar kolesterol normal juga bisa diukur berdasarkan jenis.

Kolesterol terbagi menjadi dua jenis, yaitu kolesterol jahat (LDL) dan kolesterol baik (HDL). HDL berfungsi mencegah terjadinya aterosklerosis (penyempitan pembuluh darah akibat lemak).

Baca Juga: Berapa Jumlah Kolesterol Di Telur? Cek Obat & Kadar Kolesterol Normal Wanita-Pria

Sebaliknya, LDL adalah kolesterol yang menjadi salah satu penyebab utama terjadinya aterosklerosis. Selain LDL dan HDL juga terdapat lemak dalam bentuk lain yang disebut trigliserida.

Nah, berikut kadar kolesterol normal berdasarkan masing-masing jenis di atas:

1. Kolesterol Baik (HDL)

Kolesterol baik pada tubuh berperan untuk melindungi Anda dari berbagai jenis penyakit jantung. Sehingga, semakin tinggi kadar HDL, maka akan semakin baik bagi kesehatan.

Kadar kolesterol normal untuk HDL yang dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung minimal 60 mg/dL. Dan apabila kadar HDL kurang dari 40 mg/dL tidak akan baik bagi jantung.

2. Kolesterol Jahat (LDL)

Sesuai dengan nama dan sifatnya, kolesterol jahat sebaiknya ada di tingkat rendah atau setidaknya dapat ditoleransi oleh tubuh Anda, yaitu kurang dari 100 mg/dL.

Apabila tubuh memiliki tingkat LDL lebih dari 100-129 mg/dL, maka dapat berisiko menyebabkan berbagai masalah kesehatan seperti ateroma, stroke, dan jantung.

Baca Juga: 4 Jenis Minuman Ini Bisa Memicu Kadar Kolesterol Melonjak, Hindari

3. Trigliserida

Selain LDL, tubuh juga dapat memproduksi lemak bernama trigliserida yang dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.

Sehingga, Anda disarankan menjaga kadar kolesterol normal pada trigliserida yaitu kurang dari 150 mg/dL.

Sementara, batas tinggi kadar trigliserida adalah 150-199 mg/dL, apabila kadarnya melebihi 200 mg/dL maka perlu diwaspadai.

4. Kolesterol Total

Kolesterol total adalah gabungan dari LDL, HDL, dan trigliserida per desiliter darah. Kondisi umum kadar kolesterol seseorang biasanya cukup dilihat dari kolesterol total dan HDL.

Apabila kadar kolesterol total kurang dari 200 mg/dL, maka masih di batas normal. Namun, jika sudah mencapai 200-239 mg/dL termasuk batas tinggi. Dan dikategorikan kolesterol tinggi bila lebih dari 240 mg/dL.

Kadar kolesterol normal seseorang tentunya berbeda-beda, tergantung dari apa yang dikonsumsi sehari-hari, atau bisa juga karena faktor keturunan. Sebelum melakukan tes kolesterol, Anda diharuskan berpuasa terlebih dahulu selama 9-12 jam.

Kadar kolesterol normal laki-laki dan wanita

Berikut kadar kolesterol normal pada laki-laki dan wanita berdasarkan usia

1. Kadar Kolesterol Normal Wanita Dibawah 19 Tahun

Kadar kolesterol normal wanita dibawah 19 tahun adalah kurang dari 170 mg/dL, dengan kadar LDL di bawah 110 mg/dL dan HDL di atas 45 mg/dL. Dikatakan kolesterol tinggi apabila kadarnya dalam darah mencapai lebih dari 200 mg/dL.

2. Kadar Kolesterol Normal Wanita Usia 20 Tahun dan Diatasnya

Kadar kolesterol normal wanita usia 20 tahun atau lebih adalah 125-200 mg/dL dengan jumlah LDL dibawah 100 mg/dL dan HDL di atas 40 mg/dL. Dikatakan kolesterol tinggi apabila kadarnya dalam darah mencapai lebih dari 239 mg/dL.

3. Kadar Kolesterol Normal Laki-laki Usia Dibawah 19 Tahun

Kadar kolesterol normal laki-laki dibawah 19 tahun adalah kurang dari 170 mg/dL, dengan kadar LDL di bawah 110 mg/dL dan HDL di atas 45 mg/dL. Dikatakan kolesterol tinggi apabila kadarnya dalam darah mencapai lebih dari 200 mg/dL.

 4. Kadar Kolesterol Normal Laki-laki usia 20 Tahun dan Diatasnya

Kadar kolesterol normal laki-laki usia 20 tahun atau lebih adalah 125-200 mg/dL dengan jumlah LDL dibawah 100 mg/dL dan HDL di atas 40 mg/dL. Dikatakan kolesterol tinggi apabila kadarnya dalam darah mencapai lebih dari 239 mg/dL.

Kandungan kolesterol di telur puyuh

Banyak yang menyarankan, salah satu pantangan kolesterol adalah telur puyuh. Apakah karena telur puyuh mengandung kolesterol tinggi?

Belakangan ini, telur puyuh menjadi perbincangan netizen karena mengandung kolesterol tinggi. Berapa kandungan kolesterol di telur puyuh?

Dilansir dari Kompas.com, Pakar gizi Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof Ali Khomsan menjelaskan, kolesterol per satuan butir telur puyuh relatif kecil. Namun, kata dia, berbeda apabila telur puyuh diukur dengan satuan berat. "Per satuan berat telur, kolesterolnya (kolesterol telur puyuh) lebih tinggai dari telur ayam," ujarnya, saat dihubungi Kompas.com, Minggu (19/2/2023).

Ali menambahkan, kandungan kolesterol telur puyuh yang lebih tinggi daripada telur ayam, salah satunya berkat proporsi kuning telurnya yang lebih tinggi.

Satu butir telur ayam mengandung 250 miligram kolesterol. Sementara telur puyuh dengan berat sama, memiliki kandungan hampir dua kali lipat kolesterol dari telur ayam.

Bagi penderita kolesterol tinggi, Ali mengatakan bahwa konsumsi telur puyuh bisa menyebabkan kekambuhan yang ditandai dengan pusing. Sebaliknya, apabila orang yang mengonsumsi bukan penderita kolesterol tinggi, maka tidak akan mengalami pusing.

"Ciri-ciri orang kolesterol tinggi antara lain pusing. Kalau penderita (kolesterol tinggi) dan makan telur mungkin pusing," terang dia.

Ali pun mengimbau agar penderita kolesterol tinggi menjauhi kuning telur, baik kuning telur ayam maupun puyuh. Meski begitu, penderita masih boleh mengonsumsi bagian putih telur.

Dia juga menambahkan, akan lebih baik apabila orang dengan kolesterol tinggi mengganti asupan makanan dengan ikan laut. Sementara itu, khusus orang yang tidak memiliki riwayat kolesterol tinggi, tetap diimbau untuk membatasi konsumsi telur puyuh.

"Sehari sekitar 3-4 butir, seminggu 2-3 kali tidak akan mengganggu kesehatan, asal bukan penderita kolesterol," tandasnya.

Itulah kadar kolesterol normal laki-laki dan wanita serta kandungan kolesterol di telur puyuh. Jadi, telur puyuh mengandung kolesterol yang tinggi, penderita kolesterol harus menjauhinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×