Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati
GEJALA GERD - GERD terjadi saat asam lambung naik terus menerus. Ini gejala GERD yang sering muncul yakni sulit menelan makanan.
GERD alias refluks gastroesofageal terjadi ketika asam lambung berulang kali naik ke saluran esofagus. Naiknya asam lambung ini bisa mengiritasi lapisan kerongkongan.
Baca Juga: Wortel Efektif Melawan Bau Mulut Tidak Sedap?
Mengutip dari Mayo Clinic, asam lambung yang naik terus menerus bisa menyebabkan GERD.
GERD ditandai dengan beberapa gejala seperti:
- Sensasi terbakar di dada, biasanya terjadi setelah makan yang mungkin bisa menjadi lebih uruk saat malam hari atau saat berbaring.
- Nyeri perut pada bagian atas atau dada
- Kesulitan menelan
- Sensasi seperti ada yang mengganjal di tenggorokan
Asam lambung naik di malam hari biasanya ditandai dengan:
- Batuk terus menerus
- radang pita suara
- Asma baru atau memburuk
Kapan harus ke dokter
Perubahan gaya hidup dan pengobatan bisa membantu meringankan GERD.
Namun, Anda sebaiknya segera menemui dokter untuk melakukan pemeriksaan saat mengalami nyeri dada, terutama jika Anda juga mengalami sesak napas atau nyeri pada rahang atau lengan.
Ini mungkin juga merupakan tanda atau gejala serangan jantung.
Baca Juga: 3 Juta Nyawa Melayang, Angka Kematian Akibat Alkohol per Tahun!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News