kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Inilah 4 cara menghilangkan bekas jerawat di rumah


Senin, 12 Juli 2021 / 09:00 WIB
Inilah 4 cara menghilangkan bekas jerawat di rumah
ILUSTRASI. Ada banyak cara menghilangkan bekas jerawat yang bisa Anda jadikan pilihan.


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Walapun tidak berbahay untuk kesehatan kulit, bekas jerawat jadi salah satu kondisi yang bisa mengganggu penampilan. Untuk mengatasinya, ada banyak cara menghilangkan bekas jerawat yang bsia Anda lakukan.

Sebenarnya, Anda bisa menutup bekas jerawat dengan memakai kosmetik. Namun, hal itu tidak menghilangkan bekas jerawat secara menyeluruh. Memanfaatkan bahan-bahan alami di sekitar Anda bisa jadi salah satu cara untuk benar-benar menyamarkan bekas jerawat.

Sebelum rutin memakai bahan-bahan alami ini, jangan lupa untuk melakukan uji coba dulu, ya. Jika kulit tak iritasi atau tak ada reaksi alergi lain yang muncul, Anda bisa melanjutkan pemakaian bahan-bahan berikut ini.

Minyak Kelapa

Femina India (femina.in) merekomendasikan minyak kelapa untuk menyamarkan bekas jerawat di kulit. Alasannya karena minyak kelapa mengandung banyak antiinflamasi dan antibakteri. Tidak berhenti sampai di situ, vitamin E, vitamin K, dan antioksidan di dalamnya mampu meningkatkan regenerasi kulit.

Pertama, gosokkan minyak kelapa di antara kedua telapak tangan. Setelah itu, aplikasikan minyak kelapa pada area kulit yang memiliki bekas jerawat lalu diamkan semalaman. Di pagi hari, bilas wajah dengan air. Untuk mendapat hasil maksimal, cobalah untuk melakukannya setiap hari.

Baca Juga: Cara menghilangkan jerawat di punggung tanpa obat

Lidah Buaya

Jika Anda mencari cara menghilangkan bekas jerawat, maka lidah buaya tak boleh ketinggalan untuk dicoba. Sama seperti minyak kelapa, lidah buaya memiliki antiinflamasi dan antioksidan yang baik untuk kulit. Anda hanya perlu mengaplikasikan gel lidah buaya pada bekas jerawat lalu diamkan semalaman.

Madu dan Kulit Jeruk

Bahan alami lain yang direkomendasikan Femina India untuk menyamarkan bekas jerawat adalah kulit jeruk. Asam sitrat yang terkandung dalam bahan alami itu berperan sebagai pencerah alami sehingga bekas jerawat bisa hilang.

Untuk memaksimalkan efeknya, Anda perlu mencampur kulit jeruk dalam bentuk bubuk dan madu dengan perbandingan yang sama. Setelah teraduk rata, aplikasikan pada bekas jerawat selama 10-15 menit lalu bilas dengan air hangat. Gunakan campuran itu dua hari sekali untuk mendapat hasil maksimal.

Baca Juga: Pakai bahan alami, ini 4 cara menghilangkan bekas luka

Cuka Apel dan Madu

Cuka apel dan bahan-bahan alami yang lain dapat dimanfaatkan sebagai cara menghilangkan bekas jerawat.

Cara menghilangkan bekas jerawat lainnya bisa Anda coba dengan mengkombinasikan cuka apel dan madu. Kandungan dalam bahan alami itu mampu mengontrol produksi minyak kulit dan menjaga pori-pori kulit tetap bersih. Dengan begitu, bekas jerawat bisa hilang dengan lebih cepat.

Pertama, campur 1 sdm cuka apel dan 2 sdm madu. Aplikasikan campuran itu pada kulit menggunakan kapas. Diamkan dulu selama 15 hingga 20 menit lalu bilas dengan air. Jika Anda memiliki tipe kulit sensitif, jangan lupa untuk mengencerkan cuka apel terlebih dahulu, ya.

Selanjutnya: 4 Cara mengatasi kulit kering ini pakai bahan alami, lo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×