Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Tak perlu repot lagi mencari rumah sakit untuk perawatan pasien Covid-19. Kini sudah ada cara mudah untuk cek informasi ketersediaan ruang perawatan pasien Covid-19 di RS.
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyediakan fasilitas sistem informasi rawat inap mengenai informasi ketersediaan ruang perawatan pasien Covid-19 di RS yang dapat diakses masyarakat umum.
Fasilitas untuk cek informasi ketersediaan ruang perawatan pasien Covid-19 di RS ini dapat diakses melalui aplikasi Sistem Infomrasi Rawat Inap Rumah Sakit ( SIRANAP) yang dapat diunduh di PlayStore atau diakses melalui situs resmi Kemenkes, http://yankes.kemkes.go.id/app/siranap/pages/rsud.
Saat dihubungi Kompas.com, Juru Bicara Vaksinasi Kemenkes Siti Nadia Tarmidzi mengatakan, data dan informasi ketersediaan ruang perawatan pasien Covid-19 di rumah sakit disajikan secara real time. "Iya (data real time). Tentunya sesuai kepatuhan dari Fasyankes (Fasilitas Pelayanan Kesehatan) mengisinya ya," kata Nadia melalui pesan WhatsApp, Selasa (26/1/2021).
Baca juga: Vaksin Covid-19 Sinovac dosis kedua dimulai, ini akibatnya jika tertunda
Ia mengatakan, data online informasi ketersediaan ruang perawatan pasien Covid-19 di RS di-update secara langsung oleh rumah sakit. Meski demikian, pihak Kemenkes melakukan monitoring secara terus menerus.
Menurut Nadia, masyarakat dapat menggunakan data informasi ketersediaan ruang perawatan pasien Covid-19 di RS ini sebagai acuan untuk mengetahui tempat perawatan bagi pasien Covid-19. "Masyarakat untuk memanfaatkan data ini, dan khusus DKI juga sudah mengeluarkan aplikasi untuk tempat perawatan," ujar Nadia.
Tentang situs SIRANAP
Penelusuran Kompas.com, situs resmi SIRANAP dapat diakses pada laman http://yankes.kemkes.go.id/app/siranap. Pada situs ini ada sejumlah menu, di antaranya:
- Rumah sakit vertikal
- Rumah sakit daerah
- Rumah sakit lainnya
- Entri data
- Juknis SIRANAP
- Contact person
Jika mengeklik menu rumah sakit vertikal, rumah sakit daerah, atau rumah sakit lainnya, akan muncul data ketersediaan tempat tidur Covid-19 di masing-masing rumah sakit di berbagai wilayah Indonesia. Data yang ditampilkan termasuk keterangan jumlah ketersediaan tempat tidur dari ruang inap VVIP, VIP, Kelas I, II, III, dan Intermediate.
Masyarakat juga dapat melihat data ketersediaan tempat perawatan Covid-19 di wilayah yang dikehendaki dengan memilih provinsi pada menu yang telah disediakan. Sementara itu, menu entri data hanya dapat diakses oleh pihak rumah sakit, dengan memasukkan kode rumah sakit dan password yang telah diberikan.
Nah, cek informasi ketersediaan ruang perawatan pasien Covid-19 di RS jika ada anggota keluarga yang positif corona dan butuh perawatan khusus.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cek Ketersediaan Tempat Tidur Pasien Covid-19 di Aplikasi SIRANAP",
Penulis : Mela Arnani
Editor : Inggried Dwi Wedhaswary
Selanjutnya: WHO akan beri persetujuan vaksin Covid-19 dalam waktu dekat, ini daftarnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News