Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan
KONTAN.CO.ID - Kasus harian virus corona baru di Indonesia kembali menorehkan rekor tertinggi pada Kamis (24/9). Masyarakat harus makin waspada, termasuk dengan mengenali gejala virus corona.
Kamis (24/9), jumlah kasus baru virus corona mencapai 4.634. Angka menmbawa total infeksi di negara kita mencapai 262.022 kasus. Dan, sudah empat hari berturut-turut kasus harian menembus angka 4.000.
Jelas, masyarakat harus semakin waspada dengan peningkatan kasus tersebut, termasuk dengan mengenali gejala virus corona. Melansir situs resmi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), berikut gejala virus corona baru:
Gejala virus corona yang paling umum
- demam
- batuk kering
- rasa lelah
Baca Juga: Dari total kasus aktif virus corona di Jakarta, 50% adalah orang tanpa gejala
Gejala lain yang lebih jarang dan mungkin dialami beberapa pasien
- rasa nyeri dan sakit
- hidung tersumbat
- sakit kepala
- konjungtivitis
- sakit tenggorokan
- diare
- kehilangan indera rasa atau penciuman
- ruam pada kulit
- perubahan warna jari tangan atau kaki.
Baca Juga: Rekor lagi, tambah 4.634 kasus positif corona di Indonesia, total 262.022 kasus
Gejala serius virus corona