kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Darah Tinggi Juga Bisa Menyerang Remaja, Kenali Penyebabnya!


Kamis, 12 Mei 2022 / 14:14 WIB
Darah Tinggi Juga Bisa Menyerang Remaja, Kenali Penyebabnya!
ILUSTRASI. Kenali Penyebab Darah Tinggi yang menyerang Remaja


Reporter: Helvana Yulian | Editor: Helvana Yulian

3. Faktor keturunan

Penyebab darah tinggi yang kerap menyerang remaja ketiga adalah faktor keturunan. Seorang anak dengan orang tua yang menderita tekanan darah tinggi akan memiliki risiko mengalami darah tinggi.

Kecenderungan tersebut lebih tinggi dibandingkan dengan anak dengan orangtua yang tidak memiliki riwayat darah tinggi.

Baca Juga: 5 Cara Tepat untuk Mengatasi Masalah Gigi Sensitif

4. Kebiasaan merokok

Penyebab darah tinggi yang kerap menyerang remaja keempat adalah kebiasaan merokok. Perokok usia muda lebih rentan mengalami hambatan pada pasokan darah bersih di dalam arteri menuju otak.

Nikotin dalam rokok dapat melukai dinding pembuluh darah, mencemari darah, dan menghambat kinerja jantung ketika memompa darah ke seluruh tubuh.

5. Stres

Penyebab darah tinggi yang kerap menyerang remaja kelima adalah stres. Pasalnya, ketika stres hormon-hormon dalam tubuh akan mengalami perubahan.

Stres juga memiliki potensi ancaman terhadap aspek kesehatan lainnya yang berhubungan, seperti kondisi lemak darah dalam tubuh.

Itulah beberapa penyebab darah tinggi yang kerap menyerang remaja dan sebaiknya mulai seakrang terapkan pola hidup sehat, mengonsumsi makan sehat dan berolahraga secara rutin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×