kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Cek Tanda-Tanda Kolesterol Tinggi di Kaki Ini Agar Penanganan Bisa Lebih Dini


Senin, 11 Juli 2022 / 08:58 WIB
Cek Tanda-Tanda Kolesterol Tinggi di Kaki Ini Agar Penanganan Bisa Lebih Dini
ILUSTRASI. Cek Tanda-Tanda Kolesterol Tinggi di Kaki Ini Agar Penanganan Bisa Lebih Dini.


Penulis: Tiyas Septiana

KONTAN.CO.ID -  Saat Idul Adha, banyak masyarakat yang lupa dan banyak mengonsumsi daging berlemak. Anda tetap harus waspada kolesterol naik dengan melihat tanda-tanda kolesterol tingi pada kaki. 

Bersumber dari situs Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya, metabolisme kolesterol pada manusia melibatkan banyak organ. Sekitar 90 persen dari kolesterol dalam sel tubuh ada di dalam membran plasma. 

Pada kondisi normal, kolesterol sebenarnya diperlukan oleh tubuh supaya tubuh bisa berfungsi secara normal. Kolesterol digunakan di seluruh tubuh dan memiliki fungsi penting, salah satunya membantu pencernaan lemak makanan. 

Namun, kolesterol yang berlebih justru tidak baik untuk kesehatan tubuh dalam kondisi tertentu. kolesterol yang tinggi berdampak buruk bagi tubuh dan bisa terjadi pada orang tua hingga usia remaja dan tanda-tandanya bisa dilihat dari kaki, 

Baca Juga: Ini Tips Menyimpan Sisa Daging Kurban Idul Adha di Kulkas dan Freezer agar Awet Lama

Dosen Fakultas Ilmu Kesehatan Prodi D3 Keperawatan UM Surabaya, Suyatno Hadi Saputro menjelaskan kolesterol dibawa ke seluruh tubuh sebagai ester kolesterol yang dikemas dengan lemak dan protein. 

Usus mengumpulkan kolesterol makanan menjadi partikel yang disebut kilomikron yang diangkut melalui darah dan akhirnya diambil oleh hati.

Selanjutnya, hati mengemas makanan dan kolesterol menjadi Lipoprotein Densitas Rendah (LDL). Kadar LDL kolesterol jahat yang berlebihan di dalam tubuh akan meningkatkan risiko terkena serangan jantung mendadak, stroke, dan masalah kesehatan lainnya.  

Faktor terbesar besar penyebab kolesterol tinggi atau hiperkolesterol berhubungan dengan gaya hidup tidak sehat. Faktor gaya hidup yang paling sering menjadi penyebab kolesterol tinggi.

Tanda-tanda kolesterol tinggi pada kaki

Menurut Yatno ada enam tanda kolesterol tinggi di kaki yang perlu diwaspadai, diantaranya adalah: 

1. Kaki kesemutan. 

Menurut penelitian, kolesterol tinggi berhubungan dengan adanya gangguan pada saraf tepi. Kolesterol tinggi menyebabkan akumulasi berbahaya dan endapan lain di dinding arteri (aterosklerosis).

2. Nyeri pada kaki

Nyeri pada kaki disebabkan karena ada penyumbatan pada pembuluh darah di bagian kaki Anda.

“Tanda lain adalah kaki nyeri. Bila sudah terjadi penyumbatan pembuluh darah arteri di kaki akan menyebabkan oksigen yang dibawa oleh darah tidak mencapai bagian tubuh menurun. Hal ini yang membuat kaki terasa berat dan tubuh cepat lelah,” jelas Yatno seperti dikutip dari situs UM Surabaya.

Orang dengan kolesterol tinggi biasanya sering mengeluh adanya rasa terbakar pada kaki serta rasa sakit pada paha dan betis. Rasa sakit ini kerap terjadi saat berjalan, meskipun dalam jarak dekat.

Baca Juga: Cara Membuat Daging Kurban Cepat Empuk Pakai Bahan-Bahan Sederhana Ini

3. Keram pada kaki

Ciri-ciri kolesterol yang ketiga adalah kaki keram. Keram berkelanjutkan pada kaki terutama saat Anda tidur perlu diwaspadai. 

Gejala ini sering kali dirasakan pada bagian tumit, kaki bagian depan, dan jari kaki. Hal ini lebih sering dirasakan pada malam hari terutama saat istirahat tidur. 

Adanya keram pada kaki disebabkan aliran darah menurun sehingga kadar oksigen berkurang. Salah satu solusi untuk mengatasi gejala ini adalah menggantungkan kaki dari tempat tidur atau duduk dapat meredakan keram.

4. Warna kulit berubah

“Tanda lain adalah perubahan pada warna kulit maupun kuku diakibatkan kekurangnya aliran darah atau kadar oksigen dalam darah menurun.  Sel yang berada di daerah tersebut tidak mendapatkan cukup nutrisi karena berkurangnya aliran darah,” tambah Yatno.

Menurutnya tanpa oksigen dan nutrisi yang cukup, kulit akan kering sedangkan kuku kaki akan menebal dan tumbuh lebih lambat warna lebih pucat.

5. Kaki dingin di berbagai cuaca

Selanjutnya ciri-ciri kolesterol pada kaki adalah kaki terasa dingin secara terus menerus meskipun saat cuaca panas sekalipun. Hal tersebut menjadi penanda kolesterol dalam darah sudah terlalu tinggi. 

Baca Juga: Syarat, Biaya, dan Cara Membuat SKCK Secara Online di skck.polri.go.id

Keadaan ini kemudian menghambat laju aliran darah yang membawa nutrisi dan oksigen menuju kaki berkurang. Kaki yang menjadi dingin ini bisa terjadi di salah satu kaki saja atau di kedua belah kaki.

6. Luka pada kaki sukar sembuh

Tanda kolesterol tinggi pada kaki selanjutnya adalah luka yang ada pada kaki menjadi susah sembuh. 

“Terakhir adalah luka di kaki yang susah sembuh. Ketika aliran darah menuju kaki terganggu, maka kaki akan kekurangan nutrisi dan oksigen dan lukanya biasanya berubah warna menjadi kecokelatan atau kehitaman (jaringan mati),” terangnya.

Yatno berpesan, apabila seseorang mengalami beberapa gejala kolesterol tinggi di atas, segera periksakan diri atau meminta bantuan pada petugas kesehatan terdekat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×