kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Cari cara menghilangkan ketombe? Pakai 4 Bahan alami ini


Senin, 03 Mei 2021 / 13:10 WIB
Cari cara menghilangkan ketombe? Pakai 4 Bahan alami ini
ILUSTRASI. Salah satu cara menghilangkan ketombe bisa Anda lakukan dengan minyak kelapa.


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketombe adalah salah satu masalah yang membuat Anda tidak nyaman. Tak hanya menyebabkan gatal, ketombe yang terus dibiarkan juga bisa menyebabkan infeksi. Untuk menghindari hal tersebut, Anda perlu mencoba berbagai macam cara menghilangkan ketombe.

Umumnya, ketombe bisa diatasi dengan sampo antiketombe. Namun, bahan-bahan alami di sekitar Anda juga bisa dimanfaatkan untuk mengatasi hal itu, lo. Namun, sebelum Anda memanfaatkan bahan alami, ada baiknya untuk mengetahui mengapa ketombe muncul.

Mengutip dari Pharmeasy (pharmeasy.in), ketombe muncul karena kulit kepala kering. Beberapa faktor yang memicu hal tersebut adalah stres, kurang mengonsumsi makanan bergizi, hingga penyakit tertentu. Anda perlu mengatasi penyebabnya dan menggunakan bahan alami berikut supaya ketombe bisa lebih cepat hilang.

Yogurt

Yogurt mengandung antibakteri sehingga dapat mengurangi ketombe dan mencegah pengelupasan pada kulit kepala. Supaya manfaatnya lebih terasa, Anda bisa menambahkan lada hitam karena bahan alami itu mengandung antijamur.

Pertama, cuci rambut dengan sampo yang biasa Anda gunakan. Setelah itu, gunakan yogurt pada seluruh area rambut dan diamkan dulu selama minimal 15 menit. Selanjutnya, bersihkan yogurt dan gunakan sedikit sampo supaya tidak ada yogurt yang tertinggal.

Baca Juga: Untuk menghilangkan bau mulut, gunakan 4 bahan rumahan ini

Minyak Kelapa

Cara menghilangkan ketombe selanjutnya yang patut Anda coba adalah dengan memanfaatkan minyak kelapa. Bahan alami itu mengandung antijamur, antimikroba, dan mampu menghidrasi kulit kepala secara optimal. Anda hanya perlu mengaplikasikan minyak kelapa pada kulit kepala selama beberapa jam lalu bilas dengan sampo.

Lemon

Pharmeasy merekomendasikan lemon supaya ketombe bisa Anda bersihkan. Anda hanya perlu mengaplikasikan air lemon pada kulit kepala selama minimal dua menit lalu bilas dengan sampo. Zat asam yang terkandung dalam lemon akan menyeimbangkan pH kulit sehingga ketombe berkurang.

Baca Juga: 5 Bahan alami yang bisa Anda jadikan obat kutu rambut

Lidah Buaya

Lidah buaya bisa dimanfaatkan sebagai cara menghilangkan ketombe.

Cara menghilangkan ketombe berikutnya yang tidak boleh Anda abaikan adalah dengan memakai lidah buaya. Selain melembabkan, lidah buaya juga mampu mengurangi rasa gatal dan iritasi. Anda hanya perlu mengaplikasikan gel lidah buaya pada kulit kepala selama satu setengah jam lalu bilas dengan sampo.

Selanjutnya: Cara meluruskan rambut secara alami bisa pakai 7 bahan ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×