kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45867,20   12,42   1.45%
  • EMAS1.371.000 1,18%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Cara Mudah Membuat Bawang Hitam di Rumah dan Manfaat Bawang Hitam


Minggu, 16 Juni 2024 / 04:45 WIB
Cara Mudah Membuat Bawang Hitam di Rumah dan Manfaat Bawang Hitam
ILUSTRASI. Cara Mudah Membuat Bawang Hitam di Rumah dan Manfaat Bawang Hitam.


Penulis: Tiyas Septiana

KONTAN.CO.ID -  Black garlic atau bawang hitam memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Jenis bawang ini bisa dibeli di berbagai toko obat herbal atau Anda bisa membuatnya sendiri di rumah. 

Melansir situs Kementerian Kesehatan (Kemenkes), bawang hitam adalah bawang putih yang telah melalui proses pemanasan dan fermentasi selama beberapa minggu hingga beberapa bulan. 

Proses ini menyebabkan warna pada bawang putih menjadi hitam dan teksturnya lembut. 

Baca Juga: 5 Manfaat Penting Tablet Penambah Darah untuk Remaja Putri dan Cara Mengonsumsinya

Selain itu, bau menyengat khas bawang putih juga hilang, rasa lebih manis, dan mengandung nutrisi yang lebih banyak dari bawang putih biasa.

Bawang hitam bisa menjadi alternatif pilihan bagi masyarakat yang tidak bisa megonsumsi bawang putih mentah secara langsung. 

Manfaat bawang hitam untuk kesehatan

Karena nutrisi dalam bawang hitam lebih banyak, tentu manfaat untuk kesehatan tubuh juga lebih beragam.

Dalam 100 gram bawang hitam mengandung energi sebanyak 143 kkal, karbohidrat 14.29 gram, protein 3.57 gram, lemak 7.14 gram, serat 3.6 gram, vitam C, dan berbagai mineral. 

Selain nutrisi tersebut, bawang hitam juga mengandung senyawa bioaktif yang bersifat antioksidan. 

Merangkum situs Direktorat SMP Kemendikbud Ristek, berikut ini manfaat bawang hitam untuk menunjang kesehatan tubuh.

1. Mencegah diabetes dan menurunkan gula darah, trigliserida, serta kolesterol.

2. Mencegah obesitas dengan mengurangi berat badan, massa jaringan, dan kolesterol

3. Meningkatkan fungsi otak dan melindungi dari penyakit demensia, Alzheimer, dan parkinson.

4. Aman untuk penderita maag karena tidak menyebabkan asam lambung naik. 

5. Mengurangi risiko kanker dengan mematikan sel kanker serta menghambat pertumbuhan, dan penyebaran sel tumor

6. Memelihara kesehatan jantung serta menurunkan trigliserida dan kolesterol

7. Meningkatkan imun tubuh dan menurunkan risiko peradangan.

Baca Juga: Mau Berat Badan Turun? Ini 7 Cara Efektif Turunkan Berat Badan Tanpa Olahraga

Cara membuat bawang hitam di rumah

Harga bawang hitam tentu lebih mahal jika dibandingkan dengan bawang putih biasa. 

Namun Anda bisa membuatnya sendiri di rumah menggunakan penanak nasi elektrik atau rice cooker

Mengutip dari Kemenkes, cara membuat bawang hitam yakni: 

1. Siapkan bawang putih besar atau bawang putih tunggal (bawang lanang) sebanyak 250 gram. Pastikan bawang dalam keadaan segar dan masih utuh.

2. Masukkan bawang putih tanpa perlu dikupas ke dalam rice cooker dan tata agar tidak saling tindih. 

3. Nyalakan rice cooker dalam mode menghangatkan (keep warm) dan biarkan selama 12 hari. 

4. Setelah 12 hari, pilih bawang yang sudah menghitam namun kulit luar tidak gosong. 

Anda bisa langsung mengonsumsi bawang hitam tersebut atau menambahkannya ke dalam masakan. 

Bawang hitam relatif aman dan risiko efek samping yang kecil. Meskipun demikian, Anda tetap harus mengonsumsinya dalam batas yang wajar. 

Anda bisa beronsultasi dengan dokter terlebih dahulu jika Anda memiliki kondisi mendis tertentu. 

Selanjutnya: Kumpulan Twibbon Hari Raya Idul Adha 1445 H yang Islami, Simpan Bingkai Fotonya

Menarik Dibaca: Kumpulan Twibbon Hari Raya Idul Adha 1445 H yang Islami, Simpan Bingkai Fotonya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Efficient Transportation Modeling (SCMETM) Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×