kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bisa membuat mabuk, ini efek samping rosella untuk kesehatan


Kamis, 26 Agustus 2021 / 17:30 WIB
Bisa membuat mabuk, ini efek samping rosella untuk kesehatan
ILUSTRASI. Rosella


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rosella dipercaya mampu mengobati sejumlah penyakit. Namun, konsumsi rosella berlebihan bisa menyebabkan masalah kesehatan. Ini efek samping rosella untuk kesehatan. 

Para penggemar obat herbal pasti sudah tidak asing dengan rosella. Ya, bunga rosella memang populer dalam dunia pengobatan herbal.  

Baca Juga: Meredakan asam lambung, ini manfaat kecombrang untuk kesehatan

Asal tahu saja, rosella berasal dari benua Afrika. Di negara asalnya rosella dijadikan tanaman hias karena memiliki bunga yang cantik.  

Selain cantik, rosella juga menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan. Melansir dari buku berjudul Gaya Hidup Organik, rosella mengandung vitamin C, B1, B2, D, kalisum, Omega 3, dan betakaroten.  

Mengandung vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh, rosella kerap digunakan dalam pengobatan herbal.

Rosella dipercaya bisa mengobati asam urat, menurunkan tekanan darah tinggi, kanker, menjaga kesehatan jantung, mengontrol kadar gula darah, dan menurunkan kolesterol. 

Walaupun menyimpan banyak manfaat, konsumsi rosella berlebihan bisa memicu masalah kesehatan. 

Berikut efek samping rosella untuk kesehatan. 

1. Menurunkan tekanan darah 

Mengutip dari Tribunnews.com, penderita tekanan darah rendah sebaiknya tidak mengonsumsi rosella. Sebab, tanaman herbal ini bermanfaat menurunkan tekanan darah. 

Asal tahu saja, tekanan darah yang sangat rendah bisa menyebabkan pusing sampai pingsan secara tiba-tiba. 

2. Halusinasi 

Rosella bisa membuat beberapa orang berhalusinasi. Ada pula sebagian orang yang merasa mabuk setelah mengonsumsi rosella. 

Sebaiknya Anda tidak mengonsumsi rosella saat sedang berkendara. 

3. Merangsang menstruasi 

Untuk Anda yang sedang menjalankan program kehamilan sebaiknya tidak mengonsumsi rosella. Sebab, tanaman herbal ini bisa mempengaruhi hormon esterogen yang merangsang menstruasi. 

4. Alergi 

Rosella juga bisa menimbulkan alergi untuk sebagian orang. Umumnya, reaksi alergi yang diakibatkan konsumsi rosella adalah demam, mata merah dan berair, ruam kulit, dan gatal-gatal. 

Maka ada baiknya Anda mengonsumsi rosella secukupnya. Opsi lainnya, Anda bisa berkonsultasi dengan ahli obat herbal sebelum mengonsumsi rosella. 

Baca Juga: Menjaga kesehatan jantung, ini sederet manfaat bunga rosella untuk kesehatan

Selanjutnya: Kaya antioksidan dan serat, ini manfaat sawo untuk kesehatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Terpopuler
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×