kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45901,24   -5,05   -0.56%
  • EMAS1.318.000 0,61%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bermanfaat bagi kesehatan, teripang kian diminati


Jumat, 22 Juli 2016 / 20:53 WIB
Bermanfaat bagi kesehatan, teripang kian diminati


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

Bila dikonsumsi secara rutin, akan terdapat manfaat untuk tubuh. Hal ini akan terlihat jelas di daerah persendian. Peradangan di sendi-sendi akan berkurang. Selain itu, untuk jangka panjang teripang juga sangat membantu dalam penyembuhan kanker secara cepat.

Dessy melanjutkan, teripang secara umum mudah ditemukan dalam bentuk kering di toko-toko yang menjual bahan masakan dari laut. Masyarakat pun bisa mengolah sendiri teripang tersebut menjadi berbagai macam makanan, baik mentah ataupun yang telah diolah.

Namun, walaupun Indonesia terkenal akan penghasil teripang, teripang tak semudah itu ditemukan di laut.

“Teripang berkembang biak pada musim tertentu, di mana suhu air laut sangat mempengaruhi kondisi tubuh teripang. Suhu air laut yang hangat lebih membantu mereka melakukan proses reproduksi. Bila suhu air laut terlalu tinggi, maka metabolisme teripang berjalan lambat dan bentuknya akan menjadi kurus,” lanjut Dessy.

Kualitas teripang terlihat dari ukuran, kadar air, garam dan gula,  usia dan cara proses pengeringannya. “Harga dan jenis spesies juga ikut menentukan kualitas dari teripang tersebut,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×