kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Begini kiat Direktur Utama DIGI ketika memesan makanan dari luar


Jumat, 20 November 2020 / 10:55 WIB
Begini kiat Direktur Utama DIGI ketika memesan makanan dari luar


Reporter: Dimas Andi | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pandemi Covid-19 membuat setiap orang mesti lebih berhati-hati dalam menjalankan aktivitas, tak terkecuali saat membeli makanan dan minuman.

Direktur Utama PT Arkadia Digital Media Tbk (DIGI) William Martapura mengaku, ketika berada di rumah, ia lebih sering makan hasil masakan istrinya sehingga jarang membeli makanan di luar. Lain cerita ketika sedang bekerja di kantor. Mau tidak mau ia mesti beli makanan dari luar.

“Biasanya saya pakai aplikasi online karena praktis dan banyak promonya,” imbuh dia, Kamis (19/11).

William pun sangat berhati-hati saat menerima makanan yang ia pesan secara online. Sebisa mungkin kontak fisik dengan pengantar makanan dihindari. Selain itu, makanan yang telah dipesan biasanya dipanaskan lagi dengan menggunakan microwave untuk memastikan bebas dari virus corona.

Baca Juga: Ini waktu berjemur terbaik di bawah sinar matahari, jangan sampai salah!

Kebiasaan untuk memesan makanan secara online untuk dikonsumsi di kantor atau di rumah sudah William lakukan sejak corona mewabah. Hal ini dinilai cukup aman lantaran ia bisa terhindar dari potensi kerumunan di tempat umum maupun sentuhan dengan berbagai benda di luar rumah.

“Saya juga sekarang tidak mengunjungi tempat-tempat makan atau restoran, jadi hanya pesan untuk dimakan di kantor atau sesekali di rumah,” ungkapnya.

#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitanganpakaisabun

Selanjutnya: Pandemi belum berakhir, ini cara meningkatkan daya tahan tubuh meski di rumah saja

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×