Penulis: Mega Putri
KONTAN.CO.ID - Apa saja kandungan nutrisi yang ada pada kemiri? Tidak hanya bantu menyuburkan rambut, ini sederet manfaat kemiri yang baik untuk kecantikan dan kesehatan tubuh.
Kemiri menjadi salah satu bumbu dapur yang sering digunakan dalam olahan masakan-masakan khas Indonesia.
Menurut Data Komposisi Pangan Indonesia dari Kemenkes, sebiji kemiri mengandung:
- Protein
- Lemak
- Serat
- Vitamin B
- Vitamin C
- Kalium
- Fosfor
- Mineral
Kandungan-kandungan dalam kemiri tersebut bermanfaat untuk tubuh. Berikut 5 manfaat kemiri untuk kesehatan dan kecantikan.
Membantu Menyuburkan Rambut
Manfaat kemiri yang paling dikenal adalah membantu kesuburan rambut. Minyak kemiri sering digunakan dalam banyak minyak rambut.
Kandungan asam linoleat dalam kemiri membantu kesehatan membran sel di kulit kepala, meningkatkan nutrisi, dan pembentukan sel rambut.
Asam linoleat yang menjaga kesehatan membran sel membuat kulit lebih mudah menyerap bahan-bahan dalam produk perawatan rambut.
Baca Juga: Promo Pizza Hut Payday April Bayar dengan BCA, Beli 1 Dapat 2 Segera Berakhir Besok!
Menjaga Kesehatan Kulit
Selain membantu kesuburan rambut, satu lagi manfaat kemiri untuk kecantikan adalah menjaga kesehatan kulit.
Asam linoleat yang menjadi komponen alami penghalang lipid kulit dapat melindungi kulit dari paparan luar seperti alergi dan bakteri.
Oleskan asam linoleat pada kulit untuk mengurangi timbulnya kulit tubuh yang kering, gatal, dan juga kemerahan.
Menjaga Kesehatan Jantung
Manfaat kemiri untuk kesehatan jantung mungkin belum banyak diketahui. Mineral kalium pada kemiri bantu turunkan tekanan darah tinggi.
Selain itu kemiri dapat meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) yang bisa menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL).
Jantung akan bekerja dengan ringan karena darah dapat mengalir dengan lancar ke seluruh sel-sel tubuh.
Bantu Jaga Sistem Kekebalan Tubuh
Selain buah dan sayuran, kemiri juga dapat membantu menjaga sistem kekebalan tubuh karena kandungan antioksidan.
Antioksidan bantu melawan radikal bebas yang akan merusak tubuh karena paparan polusi atau asap rokok.
Baca Juga: Promo JSM Alfamart Mulai 26 April 2024, Promo Alfamart Gantung Popok Bayi Lebih Murah
Bantu Atasi Sembelit
Tidak hanya buah-buahan, kemiri juga membantu mengatasi gangguan pencernaan pada tubuh seperti sembelit atau diare.
Sering konsumsi kemiri yang mengandung serat dan minyak dapat melancarkan BAB (Buang Air Besar).
Sifat antimikroba pada kemiri yang akan membantu mengatasi gangguan pencernaan yaitu diare.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News