kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Apa Itu Egg Freezing yang Dilakukan Luna Maya? Berapa Biayanya


Rabu, 19 Januari 2022 / 14:49 WIB
Apa Itu Egg Freezing yang Dilakukan Luna Maya? Berapa Biayanya
ILUSTRASI. Apa Itu Egg Freezing yang Dilakukan Luna Maya? Berapa Biayanya


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Pengakuan aktris Luna Maya terkait egg freezing atau mature oocyte crypreservation menghebohkan publik. Apa itu egg freezing? Berapa biaya melakukan egg freezing?

Kenapa Luna Maya harus melakukan egg freezing? Apa manfaat egg freezing yang dilakukan Luna Maya?

Luna Maya mengakui telah melakukan egg freezing sejak setahun yang lalu atau tahun 2021. Proses egg freezing atau pembekuan sel telur tersebut dilakukan agar kelak Luna bisa menggunakannya saat telah siap dan mendapat pendamping hidup.

"Ya mungkin sebagai perempuan ada biological ticking secara kalau ingin menjadi seorang ibu. Tapi aku udah freeze egg," ujar Luna dikutip dari pemberitaan Kompas.com, Selasa (18/1/2022).

Lantas sebenarnya apa itu egg freezing?

Baca Juga: Cara Mencegah Asam Urat Naik, Hindari Makanan Berikut dan Lakukan Tips-Tips Ini

Mengenal apa itu egg freezing

Melansir dari Fortishealthcare, egg freezing adalah proses pembekuan sel telur, di mana dalam metode ini sel telur wanita diambil dari ovarium selanjutnya dibekukan saat tidak dibuahi dan disimpan untuk digunakan ketika wanita tersebut telah siap untuk memiliki anak.

Adapun ketika seseorang tersebut telah siap, maka proses akan dilanjutkan dengan fertilisasi in vitro (bayi tabung). Yakni sel telur dibuahi dan kemudian ditanamkan pada rahim wanita tersebut.

Melansir dari MedicalNewsToday, wanita biasanya memasuki masa menopause di usia akhir 40-an atau awal 50-an. Adapun tahun-tahun menjelang menopause, kesuburan wanita akan menurun sehingga kecenderungan untuk hamil dan memiliki anak juga akan berkurang. Sehingga egg freezing kerap dipilih bagi mereka yang belum siap hamil pada usia lebih muda.

Egg freezing dapat menawarkan harapan untuk tetap hamil di masa depan, meski demikian kemungkinan hamil pada egg freezing tak sebesar pada kondisi telur segar.

Apa yang harus dilakukan sebelum melakukan egg freezing?

Saat akan melakukan egg freezing maka biasanya dokter akan menilai riwayat medis pasien seperti keteraturan siklus menstruasi, melakukan serangkaian tes darah dan menilai kadar hormon. Guna memaksimalkan ketersediaan sel telur biasanya wanita akan menjalani perawatan hormon guna merangsang produksi sel telur lebih banyak.

Dokter juga akan melakukan tes darah teratur untuk melihat efek dari perawatan hormon. Serta akan diminta melakukan USG untuk mendeteksi ovulasi dan perkembangan sel telur.

Prosedur egg freezing

Dalam proses egg freezing, dokter nantinya akan memasukkan jarum pada folikel ovarium untuk mendapatkan sel telur yang telah matang. Dalam prosesnya dokter akan memantau melalui ultrasound.

Namun jika tak terlihat, maka akan dilakukan operasi perut untuk mengangkatnya. Setelah sel telur diambil selanjutnya pembekuan dilakukan secepat mungkin.

Dokter menyuntikkan larutan khusus ke dalam sel telur sebelum membekukan guna mengatasi kristal es rusak akibat sel-sel telur yang penuh dengan air. Nantinya ketika seseorang yang telah siap untuk memiliki bayi maka sel telur yang dibekukan akan dibuahi di laboratorium menggunakan sperma dari pasangan.

Jika prosedur egg freezing berhasil maka sel telur berkembang menjadi embrio yang mengalami implantasi di rahim wanita beberapa hari kemudian.

Faktor-faktor keberhasilan egg freezing

Data kehamilan dari egg freezing bervariasi. American Society for Reproductive Medicine (ASRM) memperkirakan bahwa 2%–12% sel telur beku / egg freezing berkembang menjadi kehamilan hidup untuk wanita di bawah usia 38 tahun.

Faktor-faktor penentu egg freezing berhasil digunakan seseorang untuk mendapatkan bayi di masa yang akan datang yakni:

  • Usia saat membekukan sel telur: wanita yang lebih muda cenderung menghasilkan lebih banyak sel telur yang lebih baik
  • Usia saat pencairan sel telur dan IVF (bayi tabung): wanita lebih muda lebih mungkin memiliki kehamilan sukses
  • Kualitas sperma: sperma yang sehat lebih mungkin menghasilkan embrio yang sehat dan kehamilan yang sukses
  • Klinik: tingkat keberhasilan pembekuan dan pencairan sel telur bervariasi antar klinik
  • Jumlah sel telur: Semakin banyak sel telur yang dibekukan / egg freezing menawarkan lebih banyak peluang untuk siklus IVF yang sukses

Berbagai alasan egg freezing

Egg freezing tidak selalu berhasil menghasilkan kelahiran hidup. Peluang keberhasilan setiap egg freezing menghasilkan kelahiran hidup antara 2% dan 12%. Hal ini dipengaruhi sejumlah faktor yang bisa mempengaruhi peluang kehamilan seperti kesehatan rahim, usia dan kesehatan secara keseluruhan.

Berikut ini sejumlah alasan wanita seperti Luna Maya melakukan egg freezing:

Rencana karier dan pendidikan

  • Keadaan pribadi
  • Kanker
  • Infeksi, kegagalan organ dan berbagai masalah lain

Risiko metode egg

Pembekuan sel telur / egg freezing juga menawarkan harapan bagi wanita yang menerima perawatan penyakit serius yang bisa mengurangi kesuburannya.  Meskipun metode pembekuan sel telur / egg freezing tampaknya menjadi pilihan yang baik untuk wanita yang khawatir tentang masalah ketidaksuburan terkait usia, dokter tidak menyarankan pendekatan ini karena adanya sejumlah risiko.

Terdapat sejumlah risiko dari egg freezing, yakni:

1. Kondisi terkait penggunaan obat kesuburan

Meskipun jarang terjadi namun obat kesuburan suntik yang dipakai seperti HCG yang dipakai untuk menginduksi ovulasi bisa menyebabkan sindrom hiperstimulasi ovarium. Pada kondisi ini ovarium bisa sakit dan bengkak setelah pengambilan sel telur. Adapun cirinya: Diare Mual Muntah Sakit perut Kembung Baca juga: Minuman Kolagen Disebut Bisa Memicu Asam Lambung, Ini Kata Dokter

2. Komplikasi selama pengambilan sel telur

Dalam skenario egg freezing yang sangat jarang, pengambilan sel telur dengan aspirasi jarum halus bisa mengakibatkan perdarahan, kerusakan usus, infeksi atau kerusakan pembuluh darah atau kandung kemih

3. Risiko emosional

Prosedur egg freezing terkadang akan memberikan harapan palsu mengingat keberhasilan kehamilan yang terbatas. Selain itu ada risiko keguguran yang diasarkan pada usia wanita saat pengambilan sel telur.

Biaya egg freezing

Dilansir dari Kompas.com, fasilitas egg freezing di Indonesia sudah banyak. Layanan egg freezing ada di Klinik Yasmin Kencana, RSCM, RS Bunda hingga Klinik Teratai Rumah Sakit Gading Pluit. Belum diketahui besarnya biaya yang dihabiskan untuk melakukan egg freezing di Indonesia.

Namun, dikutip dari FertilityIQ biaya untuk melakukan egg freezing di luar negeri membutuhkan biaya sekitar US$ 15.000 hingga US$ 20.000 atau sekitar Rp 215 juta hingga Rp 286 juta untuk perawatan dan penyimpanan.

Rata-rata, wanita memilih untuk menjalani dua siklus, dan biaya tahunan untuk menyimpan telur sekitar US$ 600 hingga US$ 1.000 atau sekitar Rp 8,6 juta hingga Rp 14 juta, tergantung pada fasilitasnya.

(Rintan Puspita Sari, Nur Rohmi Aida)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×