kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

7 Manfaat Telur Ayam Kampung yang Terbukti Menyehatkan


Rabu, 24 Mei 2023 / 15:46 WIB
7 Manfaat Telur Ayam Kampung yang Terbukti Menyehatkan
ILUSTRASI. Telur ayam kampung


Penulis: Virdita Ratriani

KONTAN.CO.ID - Manfaat telur ayam kampung sangatlah banyak. Di Indonesia, banyak orang yang sadar akan kesehatan, lebih memilih mengonsumsi ayam kampung, baik daging maupun telurnya. 

Ayam kampung sendiri merujuk pada ayam yang dipelihara tanpa kandang (umbaran) sehingga bisa bebas mengonsumsi pakan yang tersedia di alam seperti tanaman liar, ulat, serangga, cacing, dan sebagainya.

Sementara untuk telur non-ayam kampung, lazimnya merujuk pada telur ayam yang dihasilkan dari ayam ras atau juga biasa disebut ayam negeri. 

Baca Juga: Sedugang Manfaat kunyit untuk kesehatan, mencegah diabetes sampai serangan jantung

Cara budidaya ayam kampung ini berbeda dengan ayam negeri. Cara budidaya ayam kampung dibiarkan tanpa kandang. 

Sementara, cara budidaya ayam ras di kandang khusus dan diberi makanan standar pabrikan pakan ternak. Perbedaan metode budidaya ini yang membuat nutrisi dalam telur ayam kampung dengan ayam negeri berbeda.

Sesuai namanya, telur ayam kampung sendiri didominasi telur yang dihasilkan dari ayam lokal. Meski saat ini, banyak pula telur ayam kampung yang dihasilkan dari ayam ras impor namun dibudidayakan dengan metode umbaran. 

Baca Juga: Resep Kastengel Keju si Kue Kering Lebaran yang Renyah, Dibuat Tanpa Cetakan

Manfaat telur ayam kampung

Khasiat telur ayam kampung sangat banyak bagi kesehatan. Salah satu faktor utamanya, ayam kampung yang diumbar bebas mengonsumsi apa pun yang ditemuinya.

Hal ini menyebabkan kandungan nutrisi pada telur ayam kampung lebih tinggi dan beragam. Faktor lainnya, ayam kampung yang diumbar juga relatif bebas dari stres, hal ini juga berkontribusi pada kualitas nutrisi telur.

Berikut ini deretan manfaat telur ayam kampung yang dirangkum dari laman Medical News Today dan Delish:

Baca Juga: Dapat Awetkan Makanan, Kenali Perbedaan Fermentasi dan Pengasaman dalam Makanan

1. Nutrisi lebih tinggi

Menurut sebuah penelitian, ada sedikit perbedaan kandungan mineral telur tergantung pada lingkungan pemeliharaannya. Peneliti menemukan kandungan magnesium yang lebih tinggi pada telur ayam kampung. 

Namun, mereka juga menemukan bahwa telur ayam kampung memiliki kandungan fosfor dan seng yang lebih rendah.

Baca Juga: Dapat Awetkan Makanan, Kenali Perbedaan Fermentasi dan Pengasaman dalam Makanan

Studi lain menemukan bahwa kadar beta karoten juga lebih tinggi pada telur ayam kampung. 

Meski demikian, kandungan nutrisi dan mineral pada telur ayam kampung sangat bergantung pada tempat di mana ayam diumbar. 

Ayam yang diumbar di pekarangan yang memiliki banyak sumber pangan alami bagi ayam. Hal ini membuat telur yang dihasilkan lebih kaya nutrisi dibandingkan dengan ayam diumbar di tanah yang minim sumber pangan alami.

Baca Juga: Bakal Ada Bansos Pangan Jelang Ramadhan 2023, Siapa Penerimanya?

2. Kaya antioksidan

Manfaat telur ayam kampung lainnya adalah kandungan anti-oksidannya yang lebih tinggi dibandingkan dengan telur ayam biasa. 

Penelitian telah menunjukkan bahwa telur dari ayam yang diumbar bebas mengandung tingkat antioksidan flavonoid, karotenoid, dan lemak asam lemak omega-3 lebih tinggi daripada telur dari ayam yang dikandang.

Beta-karoten bertindak sebagai antioksidan kuat dalam tubuh. Tubuh juga mengubahnya menjadi vitamin A, yang merupakan nutrisi penting yang larut dalam lemak. 

Vitamin A sangat penting untuk semua aspek kesehatan tubuh termasuk mendukung sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: Selain Mengobati Batuk, Ini Manfaat Kunyit untuk Kesehatan

3. Lebih sehat

Ayam yang dibesarkan di lingkungan bebas memiliki kualitas hidup yang jauh lebih baik. Mereka bisa keluar kandang saat hari mulai terang dan melakukan perilaku alami, seperti mandi debu, berjalan, dan mencari makan.

Kehidupan ayam ini serupa dengan spesies unggas lain seperti burung. Burung yang hidup di kandang dalam kawanan besar rentan terhadap penyakit dan mudah mati.

Baca Juga: Bikin Kolesterol Jahat Rontok, Ini Manfaat Kunyit untuk Kesehatan

Burung yang dikurung juga cenderung menunjukkan tanda-tanda kesusahan dan ketidaknyamanan.

Saat burung lebih nyaman, mereka cenderung mengepakkan sayapnya, menggoyangkan tubuh, atau mengibas-ngibaskan ekornya.

Hal yang sama juga berlaku pada ayam. Artinya, ayam yang tidak stress dan bahagia karena berada di kandang bebas bisa menghasilkan telur yang lebih menyehatkan. Jadi, khasiat telur ayam kampung untuk kesehatan juga lebih baik.

Baca Juga: Resep Krim Apricot Karamel, Dessert Cantik dan Praktis Ala Kafe

4. Lebih kaya vitamin D

Manfaat telur ayam kampung selanjutnya yakni kandungan vitamin D yang tinggi.

Sebuah studi tahun 2009 menemukan bahwa telur ayam kampung yang diuji dari peternakan tanpa kandang mengandung tiga hingga enam kali lebih banyak Vitamin D daripada telur supermarket konvensional.

Baca Juga: Resep Krim Apricot Karamel, Dessert Cantik dan Praktis Ala Kafe

Vitamin D membantu tubuh mempertahankan tulang dan gigi yang kuat, mendukung fungsi kekebalannya, mengatur kadar insulin, dan banyak lagi. 

Telur adalah salah satu dari sedikit makanan yang secara alami kaya akan vitamin D. Jadi, jangan ragu untuk mengonsumsi telur ayam kampung rebus di pagi hari. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kuliner Semarang Favorit yang Wajib Dicoba!

5. Lebih sedikit kolesterol

Khasiat telur ayam kampung sangat bagus untuk Anda yang sedang diet. Ini karena telur ayam kampung mengandung kolesterol hingga sepertiga lebih sedikit daripada telur ayam negeri di kandang.

Telur standar mengandung rata-rata 423 miligram kolesterol, sedangkan telur ayam kampung mengandung rata-rata 277 miligram. 

Baca Juga: Resep Pecak Ikan Nila Khas Betawi yang Bikin Ngiler

6. Meningkatkan energi

Mengonsumsi telur ayam kampung bisa membuat tubuh lebih bertenaga. Manfaat telur ayam kampung ini bisa didapat berkat kandungan protein, lemak, dan fosfor di dalamnya.

Terlebih, telur ayam kampung juga mengandung zat besi dan zinc yang berperan dalam menambah energi.

Baca Juga: Bikin Kolesterol Jahat Rontok, Ini Manfaat Kunyit untuk Kesehatan

Dengan hanya 72 kalori dalam satu butir telur ayam kampung, Anda dapat mengisi perut dengan santapan lezat dan sehat saat sarapan.

Dan Anda akan tetap kenyang sampai makan siang, berkat satu-dua protein dan lemak sehat yang ditawarkan telur.

Baca Juga: Tips Agar Tetap Fit Selama Perjalanan Arus Balik

7. Sehat untuk otak

Telur ayam kampung juga baik untuk kesehatan otak, terutama daya ingat. Ini karena telur yang dihasilkan memiliki banyak kolin untuk mendukung fungsi memori dan saraf.

Telur ayam kampung juga mengandung nutrisi yang tidak dimiliki makanan lain yakni 6 gram protein, 70 miligram asam lemak omega-3, lutein, dan zeaxanthin tingkat tinggi.

Baca Juga: 11 Manfaat kunyit untuk kesehatan, mencegah diabetes sampai serangan jantung

Lutein dan zeaxanthin berguna untuk menurunkan risiko kehilangan penglihatan seperti degenerasi makula di kemudian hari, serta kaya akan vitamin A, D, dan E. 

Itulah sederet manfaat telur ayam kampung yang sudah terbukti. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×