kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

6 Cara membersihkan pembuluh darah, tertarik mencoba?


Jumat, 04 Juni 2021 / 12:11 WIB
6 Cara membersihkan pembuluh darah, tertarik mencoba?


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - Untuk menjaga kesehatan, cara membersihkan pembuluh darah perlu Anda lakukan secara rutin. Saat kondisi pembuluh darah bersih, aliran darah menjadi lebih lancar sehingga fungsi pembuluh darah dapat berjalan dengan semestinya.

Selain mendistribusikan oksigen dan nutrisi ke seluruh area tubuh, pembuluh darah juga berfungsi untuk mengeluarkan zat racun.

Ada banyak faktor mengapa kotoran dalam pembuluh darah menumpuk. Mulai dari kebiasaan merokok, terpapar polusi, hingga pola hidup tak sehat.

Anda tidak perlu khawatir karena kebersihan pembuluh darah bisa Anda jaga dengan mengonsumsi jenis makanan tertentu. Namun, usahakan untuk tetap berkonsultasi dengan dokter sebelum rutin mengonsumsi makanan-makanan ini, ya.

Kunyit

Mengutip dari Netmeds.com, kunyit bisa Anda manfaatkan sebagai obat pembersih pembuluh darah. Curcumin yang terdapat dalam kunyit mampu membersihkan zat racun dalam pembuluh darah.

Dengan begitu, penyempitan pembuluh darah pun dapat Anda hindari.

Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapat manfaat kunyit itu, misalnya, dengan mengolah kunyit bersama dengan makanan bergizi lain. untuk mendapat hasil yang lebih maksimal, Anda bisa mengkombinasikan kunyit dengan lada hitam.

Baca Juga: 6 Gejala penyakit jantung yang bisa tampak di kulit

Lemon

Cara membersihkan pembuluh darah selanjutnya yang perlu Anda coba adalah dengan memanfaatkan lemon.

Vitamin C yang terdapat dalam lemon mampu meningkatkan produksi enzim sehingga lebih banyak zat racun yang keluar. Tak hanya itu, mengonsumsi lemon juga baik untuk kesehatan liver.

Bawang putih

Bahan alami berikutnya yang bisa Anda manfaatkan sebagai pembersih pembuluh darah adalah bawang putih.

Selain membersihkan zat racun dari tubuh, antimikroba yang ada dalam bawang putih juga berguna untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan dari bakteri atau virus yang mengganggu.

Cabai rawit

Jika Anda mencari cara membersihkan pembuluh darah, tak ada salahnya untuk memakai cabai rawit.

Bukan tanpa alasan, cabai rawit memiliki kandungan yang bernama capsaicin. Kandungan itu efektif membersihkan zat racun yang menumpuk dalam pembuluh darah Anda.

Baca Juga: ​7 Manfaat minum air hangat bagi kesehatan

Bluberi

Siapa yang suka mengonsumsi bluberi? Ternyata, buah beri itu bisa menjaga kebersihan pembuluh darah, lo.

Netmeds.com menyebutkan, bluberi dipenuhi dengan antioksidan dan vitamin penting yang dibutuhkan tubuh. Tidak berhenti sampai di situ, bluberi juga mampu mencegah pertumbuhan sel kanker.

Brokoli

Mengonsumsi brokoli termasuk salah satu cara membersihkan pembuluh darah.

Cara melancarkan pembuluh darah yang tersumbat selanjutnya adalah dengan mengonsumsi brokoli. Jenis sayur ini dipenuhi dengan berbagai macam nutrisi. Mulai dari vitamin C, mangan, fosfor, kalsium, hingga kalium.

Dengan konsumsi rutin, zat racun yang menumpuk dalam darah dapat dikeluarkan dengan maksimal.

Selanjutnya: 6 Cara membersihkan pembuluh darah dengan bahan alami

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×