kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

5 Menu Sarapan yang Baik dan Aman Dikonsumsi oleh Penderita Tekanan Darah Tinggi


Selasa, 20 Desember 2022 / 13:04 WIB
5 Menu Sarapan yang Baik dan Aman Dikonsumsi oleh Penderita Tekanan Darah Tinggi
ILUSTRASI. Telur orak arik, salah satu menu sarapan yang baik dikonsumsi oleh penderita tekanan darah tinggi.


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tekanan darah tinggi harus segera diobati agar tidak semakin parah. Ini 5 menu sarapan yang baik dan aman dikonsumsi penderita tekanan darah tinggi. 

Tekanan darah tinggi sebaiknya tidak Anda pandang sebelah mata. Sebab, tekanan darah tinggi menjadi penyebab utama penyakit jantung. 

Baca Juga: Selain Sering Mengantuk, Ini 7 Gejala Kolesterol Tinggi yang Sering Tidak Disadari

Mengutip dari NDTV, penderita tekanan darah tinggi sebaiknya merubah gaya hidup dan mengatur pola makan. Alasannya, kedua cara tersebut bisa membantu mengontrol tekanan darah. 

Penderita tekanan darah tinggi sebaiknya tidak melewatkan waktu sarapan. 

Sebab, sarapan bisa memberikan energi dan membuat Anda tidak makan berlebihan saat waktu makan siang tiba. 

Namun, Anda sebaiknya memilih menu sarapan yang kaya kalium. Alasannya, makanan tinggi kalium bisa membantu mengontrol tekanan darah. 

Berikut menu sarapan yang baik dikonsumsi oleh penderita tekanan darah tinggi: 

1. Oatmeal 

Oat mengandung serat tinggi yang bermanfaat menurunkan tekanan darah tinggi. 

Selain itu, oat rendah sodium yang membuatnya menjadi makanan yang baik untuk penderita tekanan darah tinggi. 

2. Yogurt dengan buah-buahan 

Hasil penelitian menyebutkan bahwa yogurt baik untuk tekanan darah tinggi. 

Anda sebaiknya mengonsumsi yogurt rendah lemak tanpa tambahan gula dan perasa buatan. 

3. Telur 

Telur merupakan sumber protein yang cocok untuk sarapan. Putih telur sangat baik untuk membantu mengelola tekanan darah tinggi. 

4. Kacang-kacangan, biji-bijian, dan susu rendah lemak 

Kacang dan biji kaya akan potasium yang bermanfaat menurunkan tekanan darah tinggi. 

Beberapa jenis kacang dan biji yang baik dikonsumsi oleh penderita tekanan darah tinggi adalah biji labu, pistachio, almond, mede, dan kenari. 

5. Pisang dan beri 

Pisang merupakan sumber potasium dan memiliki sifat antioksidan. 

Pisang bermanfaat untuk membantu mengontrol tekanan darah serta meningkatkan kesehatan jantung. 

Buah beri juga memiliki sifat antioksidan yang memberikan manfaat baik untuk penderita tekanan darah tinggi. 

Baca Juga: Kentang Baik atau Buruk untuk Kesehatan Penderita Tekanan Darah Tinggi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×