kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

5 Faktor yang bisa jadi penyebab gagal ginjal, apa saja?


Selasa, 10 Agustus 2021 / 08:14 WIB
5 Faktor yang bisa jadi penyebab gagal ginjal, apa saja?


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ada banyak faktor yang mengakibatkan ginjal tidak dapat berfungsi secara optimal. Maka dari itu, Anda perlu memerhatikan penyebab gagal ginjal supaya kerusakan pada organ tak semakin parah. Selain itu, mengetahui penyebabnya juga penting untuk menentukan perawatan yang tepat.

Gagal ginjal adalah kondisi di mana fungsi ginjal menurun secara bertahap. Jika terus dibiarkan, tentu saja kondisi kesehatan secara keseluruhan dapat tergenggu. Selain menimbulkan rasa sakit, gagal ginjal juga membuat kehidupan Anda sehari-hari menjadi tidak nyaman.

Jangan ragu untuk langsung memeriksakan diri ke dokter jika mengalami gejala sakit ginjal. Nantinya, dokter akan memberikan diagnosa sesuai dengan keluhan dan hasil pemeriksaan. Biasanya, bentuk perawatan yang Anda butuhkan disesuaikan dengan penyebab-penyebabnya.

Riwayat Kesehatan Keluarga

Melansir dari American Kidney Fund (kidneyfund.org), gagal Anda lebih berisiko mengalami gagal ginjal jika anggota keluarga memiliki masalah yang sama. Maka dari itu, penting bagi Anda untuk memerhatikan riwayat kesehatan keluarga.

Tidak hanya riwayat kesehatan keluarga, usia juga bisa meningkatkan risiko gagal ginjal. Saat Anda berusia lebih dari 60 tahun, fungsi ginjal tidak seoptimal saat Anda masih muda. Supaya risiko penyakit ginjal tak terlalu tinggi, jangan lupa untuk menerapkan pola hidup sehat.

Baca Juga: Jangan lagi diabaikan, inilah gejala darah tinggi parah yang banyak terjadi

Diabetes

Penyakit diabetes juga bisa jadi penyebab gagal ginjal, lo. Bahkan, diabetes jadi salah satu penyebab utama. Agar fungsi ginjal tak menurun, Anda perlu mengatasi diabetes dengan baik. Misalnya, mengonsumsi makanan bergizi, memperbanyak aktivitas fisik, dan minum obat yang disarankan dokter.

Luka Akut Pada Ginjal

Gagal ginjal yang terjadi secara tiba-tiba biasanya disebabkan karena ginjal terluka. Saat terluka, risiko kehilangan darah cukup tinggi. Hal itulah yang membuat fungsi ginjal rusak dalam waktu singkat. Selain itu, reaksi terhadap jenis obat tertentu juga bisa menyebabkan fungsi ginjal terganggu.

Baca Juga: 7 Makanan yang Bisa Berdampak Buruk pada Kesehatan Jantung

Penyakit Tekanan Darah Tinggi

Hipertensi termasuk salah satu penyebab gagal ginjal.

American Kidney Fund menyebutkan bahwa penyakit tekanan darah tinggi atau hipertensi termasuk dalam daftar penyebab gagal ginjal. Untuk mencegah terjadinya masalah kesehatan yang lebih serius, usahakan untuk mengontrol tekanan darah, ya. Misalnya, menerapkan pola hidup sehat.

Penyakit Lain

Selain beberapa faktor yang telah disebutkan, masih banyak jenis penyakit lain yang dapat meningkatkan risiko gagal ginjal. Mulai dari penyakit autoimun di mana sistem imun menyerang kesehatan tubuh Anda sendiri, kanker, dan lain sebagainya.

Selanjutnya: Jangan Sepelekan! Kebiasan Sehari-hari Ini Bisa Merusak Ginjal

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×