Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mentimun baik dikonsumsi oleh Anda yang sedang menjalankan program diet. Ini 5 alasan mentimun bisa membantu menurunkan berat badan.
Mentimun umumnya dikonsumsi sebagai lalap atau acar.
Baca Juga: Bisa menurunkan gula darah, ini cara konsumsi mentimun untuk penderita diabetes
Tahukah Anda mentimun baik untuk kesehatan?
Mengutip dari NDTV, mentimun bisa mencegah dehidrasi dan sembelit. Selain itu, mentimun memiliki sifat anti-diabetes dan detoksifikasi.
Mentimun mengandung vitamin C dan K yang bisa membantu menurunkan berat badan.
Mentimun bisa menjadi camilan sehat untuk Anda yang sedang menjalankan program diet. Sebab, mentimun memiliki kalori rendah.
Mentimun baik untuk diet
Ini alasan mengapa mentimun baik dikonsumsi untuk Anda yang sedang berjuang menurunkan berat badan.
1. Makanan rendah kalori
Mentimun tidak mengandung lemak, rendah kalori, dan bisa menjadi camilan sehat.
Anda bisa mengonsumsi mentimun dengan dicampur ke dalam salad atau ditamnbahkan dalam jus lemon, garam, dan lada hitam.
2. Kadar gula rendah
Gula yang terkandung dalam makanan bisa meningkatkan risiko obesitas.
Mentimun memiliki jumlah gula yang bisa diabaikan sehingga aman untuk Anda konsumsi.
3. Mengatasi sembelit
Gangguan pencernaan dan sembelit bisa membuat perut kembung. Mentimun bisa jadi solusinya.
Mentimun mengandung serat dan air yang bisa mengatasi sembelit dan membersihkan usus.
4. Detoksifikasi
Biji mentimun bersifat diuretik yang merangsang buang air kecil dan membuang kelebihan air dan racun.
Aktivitas tersebut bisa membantu mengurangi kembung dan mengencangkan otot perut.
5. Menghidrasi tubuh
Mentimun mengandung 90% air, inilah alasannya mentimun bisa menjaga tubuh tetap terhidrasi.
Tubuh yang terhidrasi dengan baik bisa membantu menurunkan berat badan.
Baca Juga: Tanpa obat! Ini 6 cara alami menghilangkan lemak perut yang bergelambir
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News