Penulis: Belladina Biananda
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ada banyak penyebab muntah darah yang perlu Anda perhatikan, mulai dari penyebab ringan hingga yang lebih parah. Penyebab ringan, seperti menelan darah mimisan, tidak menimbulkan efek jangka panjang. Namun, muntah darah juga bisa dikarenakan penyakit yang lebih serius.
Muntah darah keluar dalam beberapa warna, misalnya cokelat, merah tua, atau merah muda. Biasanya, dokter bisa menilai seberapa parah kondisi kesehatan Anda dari warna muntah darah yang keluar.
Contoh yang diberikan Healthline, muntah darah yang berwarna terang mengindikasikan ada masalah di kerongkongan atau lambung. Nah, penyebab muntah darah berikut ini perlu Anda perhatikan agar pengobatan yang sesuai bisa diberikan.
Penyebab Muntah Darah
Seperti yang telah dikatakan, ada banyak penyebab muntah darah yang bisa dialami seseorang. Namun, Healthline mengelompokkan penyebab itu dalam tiga kategori, yaitu penyebab minor, penyebab umum, dan penyebab yang lebih serius.
Baca Juga: Penyebab BAB berdarah dan gejala yang muncul
Ada beberapa penyebab muntah darah minor yang biasanya terjadi. Mulai dari iritasi pada kerongkongan, menelan darah mimisan, menelan benda asing, atau tenggorokan terluka akibat batuk yang terlalu keras.
Di sisi lain, muntah darah juga bisa dikarenakan beberapa hal umum. Misalnya, tukak lambung, efek samping dari aspirin atau obat antiinflamasi lain, gastritis, pankreatitis, dan lain sebagainya.
Anda juga bisa mengeluarkan muntah darah akibat penyakit yang lebih serius. Contohnya, sirosis, kanker pankreas, dan masalah lambung. Untuk memudahkan pemeriksaan dan pengobatan, semua hal yang berkaitan dengan muntah darah perlu Anda sampaikan ke dokter.
Baca Juga: Apa yang harus dilakukan saat anak Anda mimisan?
Gejala Muntah Darah
Selain muntah darah, tubuh juga mengeluarkan respons atau gejala yang lain. Misalnya, perut Anda terasa sakit, mual, dan memuntahkan isi perut. Selain itu, ada gejala lain yang lebih serius dan perlu Anda perhatikan, yaitu pusing, pandangan mengabur, detak jantung lebih cepat, hingga pingsan.
Jika Anda mengalami gejala-gejala tersebut, segera hubungi layanan kesehatan untuk mendapat perawatan terbaik. Penanganan muntah darah yang terlambat bisa menyebabkan hal yang lebih fatal, seperti koma, bahkan kematian.
Selanjutnya: 5 warna darah haid ini bisa tunjukkan kondisi kesehatan, lo
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News