kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   -2.000   -0,13%
  • USD/IDR 15.875   5,00   0,03%
  • IDX 7.314   118,54   1,65%
  • KOMPAS100 1.121   16,95   1,53%
  • LQ45 892   14,50   1,65%
  • ISSI 223   2,40   1,09%
  • IDX30 459   10,01   2,23%
  • IDXHIDIV20 553   13,38   2,48%
  • IDX80 129   1,38   1,09%
  • IDXV30 137   2,73   2,03%
  • IDXQ30 152   3,22   2,16%

3 Kebiasaan Baik untuk Menurunkan Kolesterol, Bukan Olahraga


Selasa, 23 Agustus 2022 / 12:56 WIB
3 Kebiasaan Baik untuk Menurunkan Kolesterol, Bukan Olahraga
ILUSTRASI. Kebiasaan baik yang bisa menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh, bukan olahraga. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal.


Reporter: kompas.com | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - Kolesterol tinggi bisa sangat berbahaya karena menjadi salah satu penyebab penyakit jantung. Simak kebiasaan baik yang bisa menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh, bukan olahraga.

Setelah mendapatkan diagnosis kolesterol tinggi dari dokter, biasanya Anda akan mendapat saran untuk berolahraga dan mengonsumsi obat. Tapi, ada kebiasaan baik lainnya untuk menurunkan kolesterol 

Nah, berikut ini perubahan gaya hidup yang menjadi kebiasaan baik untuk menurunkan kolesterol:

Baca Juga: 4 Cara Alami yang Efektif Menurunkan Kolesterol, Tanpa Obat Bisa Anda Coba

1. Menghentikan asupan lemak trans

Lemak trans merupakan lemak jahat yang akan meningkatkan jumlah LDL dan mengurangi jumlah HDL di dalam tubuh, sehingga tidak akan membantu dalam menurunkan kolesterol.

Melansir WebMD, mengonsumsi lemak trans bisa meningkatkan peluang seseorang untuk sakit jantung dan mengalami stroke.

Mayo Clinic menjelaskan, lemak trans terkandung pada makanan yang diolah menggunakan minyak terhidrogenasi yang merupakan minyak cair yang dipadatkan, sehingga menambah level hidrogen yang dikandung.

Minyak ini lebih murah dan tidak mudah untuk basi. Alhasil, sering digunakan untuk mengolah makanan agar umur simpannya lebih lama.

Tidak hanya itu saja, banyak restoran cepat saji yang menggunakan jenis minyak ini, karena lebih hemat dan tidak perlu lebih sering diganti.

Baca Juga: 4 Cara Alami yang Efektif Menurunkan Kolesterol dan Asam Urat, Coba Yuk

Mayo Clinic menambahkan beberapa daftar makanan yang menggunakan lemak trans, seperti:

  • Pizza beku
  • Makanan yang digoreng, seperti french fries, donat, dan ayam goreng
  • Margarin stik
  • Makanan yang dipanggang, seperti kue, kukis, dan pie
  • Mentega
  • Adonan yang didinginkan, seperti biskuit dan roti gulung
  • Krimer kopi yang tidak mengandung susu

Baca Juga: Cukup Ubah 3 Kebiasaan Ini, Penderita Diabetes Bisa Mencegah Gula Darah Tinggi

3. Menambah asupan serat 

Melansir WebMD, makanan yang mengandung serat larut bisa mencegah tubuh untuk menyerap kolesterol. 

Beberapa jenis makanan yang disarankan adalah oatmeal, apel, buah plum, kacang merah, kubis, pir, dan biji-bijian. 

Menurut penelitian yang dikutip WebMD, mengonsumsi serat sebanyak 5 hingga 10 gram setiap hari terbukti bisa menurunkan level LDL di dalam tubuh.

Namun, Anda dilarang untuk mengonsumsi makanan kaya serat dalam jumlah besar karena bisa menyebabkan kram perut atau kembung. 

Baca Juga: 3 Bahaya Langsung Tidur Setelah Makan, Jangan Anggap Sepele

3. Mengonsumsi ikan secara rutin 

Ikan memiliki kandungan omega-3 yang akan sangat berguna untuk menurunkan kolesterol. 

Menurut Mayo Clinic, omega-3 yang terkandung di dalam ikan bisa mengurangi trigliserida atau lemak dalam darah, tekanan darah, dan juga kemungkinan untuk terjadi penyumbatan darah. 

Meskipun kandungan omega-3 di dalam ikan tidak secara langsung mengurangi level LDL, kegunaan yang dimilikinya untuk kesehatan jantung sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi setidaknya dua kali seminggu.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Kebiasaan Baik untuk Menurunkan Kolesterol"

Penulis: Ria Apriani Kusumastuti
Editor: Resa Eka Ayu Sartika

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×