kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45908,54   -10,97   -1.19%
  • EMAS1.350.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

10 Manfaat Putih Telur untuk Kesehatan yang Luar Biasa, Kaya Protein dan Fosfor


Kamis, 28 September 2023 / 09:00 WIB
10 Manfaat Putih Telur untuk Kesehatan yang Luar Biasa, Kaya Protein dan Fosfor
ILUSTRASI. 10 Manfaat Putih Telur untuk Kesehatan yang Luar Biasa, Kaya Protein dan Fosfor. dok/business insider


Penulis: Bimo Kresnomurti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Simak sederet manfaat putih telur untuk kesehatan tubuh yang luar biasa. Salah satu bagian dari telur ini bisa dikonsumsi untuk berbagai keperluan.

Putih telur adalah bagian telur yang kaya nutrisi dan rendah lemak, serta mengandung sejumlah manfaat kesehatan.

Bagian dari telur ini berwarna putih bening, terletak di sekitar kuning telur. Lebih teknis, putih telur disebut sebagai albumen atau protein telur.

Putih telur memiliki tekstur cair hingga kental tergantung pada seberapa lama telur telah disimpan dan apakah telah dipanaskan atau dimasak.

Baca Juga: Cek Kadar Normal Trigliserida, Ini Makanan & Minuman Terlarang Bagi Penderitanya

Putih telur

Komposisi utama dari putih telur adalah air (sekitar 90%) dan protein, terutama protein ovalbumin. Protein-protein lain yang terdapat di dalam putih telur meliputi conalbumin, ovomukoid, ovotransferrin, dan lisozim.

Nutrisi yang terkandung di dalam putih telur mencakup protein tinggi kualitas, vitamin B, selenium, dan mineral seperti fosfor.

Putih telur sering digunakan dalam berbagai resep makanan, baik yang dimasak sendiri maupun sebagai bahan utama dalam makanan atau minuman tertentu.

Berikut adalah beberapa manfaat kesehatan dari konsumsi putih telur dilansir dari NDTV.

Baca Juga: Ini 11 Makanan Penurun Kolesterol Tinggi yang Sebaiknya Rutin Dikonsumsi!

Manfaat putih telur untuk kesehatan

1. Sumber Protein Berkualitas Tinggi

Putih telur adalah sumber protein hewani berkualitas tinggi yang mengandung semua asam amino esensial yang diperlukan oleh tubuh untuk membangun dan memperbaiki jaringan otot, kulit, dan organ.

2. Rendah Kalori dan Lemak

Kandungan dari putih telur rendah kalori dan lemak, tentu cocok bagi seseorang yang ingin menjaga berat badan atau mengontrol asupan lemak.

3. Kaya Protein Tanpa Kolesterol

Putih telur adalah sumber protein tanpa kolesterol, sehingga baik untuk kesehatan jantung dan dapat membantu mengontrol kadar kolesterol.

4. Vitamin dan Mineral Penting

Putih telur mengandung vitamin B kompleks seperti riboflavin, niasin, asam folat, dan mineral penting seperti selenium, zat besi, fosfor, dan potassium.

5. Mengandung Lisozim

Lisozim adalah enzim yang dapat membantu melawan infeksi bakteri dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.

6. Mendukung Pertumbuhan Otot

Kandungan protein yang tinggi dalam putih telur membantu mendukung pertumbuhan otot dan pemulihan setelah latihan fisik.

7. Menjaga Kekuatan Tulang

Fosfor dalam putih telur penting untuk kesehatan tulang dan gigi, membantu menjaga kekuatan tulang.

8. Menyehatkan Kulit

Protein dan asam amino dalam putih telur dapat membantu meremajakan kulit dan mengurangi kerutan.

9. Mengatur Gula Darah

Konsumsi protein tinggi, termasuk dari putih telur, dapat membantu mengontrol gula darah dan meningkatkan sensitivitas insulin.

10. Menurunkan Berat Badan

Putih telur rendah kalori, tinggi protein, dan membuat rasa kenyang lebih lama, sehingga dapat membantu dalam program penurunan berat badan.

Penting untuk diingat bahwa meskipun putih telur memiliki manfaat kesehatan yang baik dan hindari mengonsumsi mentah atau setengah matang untuk risiko infeksi makanan seperti Salmonella.

Sebaiknya masak putih telur hingga benar-benar matang sebelum dikonsumsi.

Demikian informasi terkait konsumsi manfaat putih telur untuk kesehatan yang wajib Anda ketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Terpopuler
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×