kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

4 Obat herbal vertigo ini bisa Anda dapat dari bahan alami


Jumat, 23 April 2021 / 13:51 WIB
4 Obat herbal vertigo ini bisa Anda dapat dari bahan alami


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - Vertigo adalah salah satu jenis gangguan keseimbangan tubuh yang bisa Anda alami. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi masalah itu. Salah satunya dengan mengonsumsi obat herbal vertigo.

Setiap orang mengalami durasi vertigo yang berbeda-beda. Ada yang mengalami vertigo dalam waktu singkat, tapi ada pula yang mengalaminya dalam jangka waktu lama. Umumnya, vertigo terjadi karena ada gangguan di saluran telinga.

Namun, tidak menutup kemungkinan ada faktor lain yang menjadi penyebabnya. Selain mengonsumsi beberapa bahan alami ini, jangan ragu untuk memeriksakan diri ke dokter, ya. Dengan begitu, vertigo bisa teratasi dengan lebih tepat.

Madu dan cuka apel

Laman Digipro Marketers menyatakan, madu dan cuka bisa jadi salah satu cara mengatasi vertigo yang efektif. Selain itu, madu dan cuka apel juga mampu melancarkan aliran darah menuju otak sehingga kondisi tubuh Anda tetap terjaga.

Baca Juga: Terganggu karena vertigo? 5 Obat vertigo alami ini bisa jadi jawabannya

Kacang almond

Kacang almond termasuk salah satu obat herbal vertigo yang bisa Anda jadikan pilihan. Jenis kacang itu mengandung berbagai macam nutrisi yang dapat meredakan gejala vertigo secara optimal. Mulai dari vitamin A, vitamin E, hingga vitamin B.

Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mengonsumsi kacang almond. Pertama, makanlah segenggam kacang almond setiap hari. Selain itu, mencampurnya dengan susu juga bisa Anda jadikan opsi.

Vitamin D

Supaya vertigo Anda bisa teratasi dengan tepat, cobalah untuk memperbanyak asupan vitamin D. Menurut Digipro Marketers, tubuh yang kekurangan vitamin D dapat mengalami vertigo yang lebih parah. Bahkan, frekuensi terjadinya vertigo bisa lebih sering.

Ada banyak jenis makanan yang mengandung vitamin D. Mulai dari kuning telur, susu, hingga jeruk. Jika Anda ingin mengonsumsi vitamin D dalam bentuk suplemen, jangan lupa untuk tetap berkonsultasi dengan dokter, ya.

Baca Juga: Ini 4 obat sinusitis dari bahan alami yang bisa Anda coba

Jahe

Jahe termasuk salah satu obat herbal vertigo.

Jahe jadi obat herbal vertigo berikutnya yang bisa Anda coba. Cobalah untuk minum air rebusan jahe sebanyak dua kali dalam sehari untuk mengurangi frekuensi terjadinya vertigo.

Selain itu, masih banyak manfaat jahe lain yang bisa Anda dapat. Misalnya, meredakan mual dan sakit kepala.

Selanjutnya: Catat, inilah 4 penyebab migrain yang bisa Anda alami

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×