kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Waspada! Ini 6 ciri-ciri depresi yang bisa Anda alami


Jumat, 17 September 2021 / 09:53 WIB
Waspada! Ini 6 ciri-ciri depresi yang bisa Anda alami
ILUSTRASI. Ada beberapa ciri-ciri depresi yang sebaiknya Anda perhatikan.


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Merasa sedih, murung, atau emosi negatif lainnya merupakan hal yang umum dalam kehidupan. Namun, jika emosi tersebut terus Anda alami dalam jangka waktu lama, bukan tidak mungkin Anda mengalami depresi. Ciri-ciri depresi pun perlu Anda ketahui.

Tujuannya bukan untuk mendiagnosa diri sendiri, ya. Anda tetap perlu membutuhkan bantuan medis supaya kondisi Anda dapat teratasi dengan baik. Beberapa tanda depresi dalam artikel ini hanya berguna sebagai pengetahuan awal.

Depresi yang tak teratasi dengan baik bisa mengganggu aspek kehidupan yang lain. Anda mungkin akan kesulitan untuk belajar, bekerja, makan, atau kegiatan lain yang sebelumnya bisa Anda lakukan tanpa beban.

Semakin cepat Anda menyadari bahwa ada gejala depresi yang Anda alami, semakin cepat pula Anda bisa meminta bantuan. Dengan begitu, dampak buruk depresi yang lebih buruk dapat Anda hindari.

Baca Juga: Ini Beberapa Penyebab dan Jenis Halusinasi yang Dialami Orang

Berat Badan Berubah

Baik menambah atau mengurangi, depresi berpengaruh pada berat badan Anda. Help Guide (helpguide.org) mengatakan bahwa berat badan penderita depresi berubah sekitar 5% dalam jangka waktu satu bulan.

Sulit Berkonsentrasi

Apakah Anda merasa kesulitan untuk berkonsultasi? Bisa jadi kondisi yang sedang Anda alami termasuk dalam ciri-ciri depresi. Tidak berhenti sampai di situ, Anda juga bisa mengalami gangguan memori karena depresi. Misalnya, Anda kesulitan untuk mengingat suatu hal.

Badan Terasa Sakit

Gejala depresi berikutnya yang bisa Anda alami adalah tubuh terasa sakit tanpa ada alasan yang jelas. Contohnya, Anda bisa merasakan sakit kepala, nyeri punggung, sakit perut, nyeri otot, dan lain sebagainya.

Tubuh Kurang Energi

Anda membutuhkan energi untuk melakukan berbagai macam aktivitas. Sayangnya, depresi membuat tubuh Anda menjadi tak bertenaga. Akibatnya, Anda menjadi lebih mudah lelah dalam melakukan kegiatan Anda sehari-hari.

Baca Juga: 6 Cara Meningkatkan Mood, Konsentrasi, dan Perilaku Anak. Patut untuk Dipraktikkan!

Mengalami Gangguan Tidur

Salah satu ciri-ciri depresi adalah mengalami gangguan tidur.

Ciri-ciri depresi berikutnya adalah Anda mengalami gangguan tidur. Biasanya, penderita depresi kesulitan untuk tidur di malam hari. Saat sudah tertidur pun, Anda menjadi lebih mudah terjaga. Di sisi lain, depresi juga bisa membuat Anda tidur dalam jangka waktu yang lebih lama daripada batas normal.

Mudah Marah

Help Guide mengatakan bahwa mudah marah termasuk dalam daftar gejala depresi. Tingkat toleransi Anda terhadap orang-orang di sekitar Anda menjadi lebih rendah. Akhirnya, Anda merasa mudah kesal terhadap perilaku orang lain.

Selanjutnya: Ini gejala dan cara penanganan mixed anxiety and depressive disorder

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×