kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Umur lebih pendek karena kebanyakan duduk


Senin, 11 April 2016 / 09:42 WIB
Umur lebih pendek karena kebanyakan duduk


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

Jakarta. Bila Anda ingin berumur panjang dan juga sehat, awalilah dengan membatasi waktu duduk diam setiap harinya. Terlalu banyak duduk terbukti membuat umur seseorang lebih pendek.

Webmd.com melansir, tim peneliti dari Brasil menganalisa data dari 54 negara dan menemukan kaitan kuat antara duduk lebih dari 3 jam setiap hari dengan risiko kematian dari berbagai sebab. Mengurangi waktu duduk menjadi kurang dari 3 jam setiap hari diketahui dapat meningkatkan usia harapan hidup lebih dari dua bulan.

Hasil penelitian ini menambah panjang bukti efek serius dari terlalu banyak duduk. Bukan hanya menjadi musuh jantung, tapi juga memperpendek umur. Ini karena olahraga teratur tidak cukup untuk membalikkan efek merusak dari kebanyakan duduk.

Walau sudah banyak bukti dari bahaya terlalu banyak duduk, tapi tak gampang meminta masyarakat modern mengubah kebiasaannya. Saat ini sebagian besar pekerjaan mengharuskan seseorang lebih banyak berada di belakang meja, selain itu perjalanan yang panjang di kendaraan, dan kurangnya sarana olahraga di sekitar rumah, menjadi salah satu pemicunya.

(Lusia Kus Anna)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×