kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Sejumlah pelaku usaha jasa keuangan menerapkan protokol kesehatan secara ketat


Kamis, 28 Januari 2021 / 10:55 WIB
Sejumlah pelaku usaha jasa keuangan menerapkan protokol kesehatan secara ketat


Reporter: Ferrika Sari | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menegaskan bahwa penggunaan masker sebagai cara efektif untuk mencegah penularan Covid-19. Maka itu, masker harus digunakan dengan benar untuk untuk memberikan perlindungan sekaligus pencegahan. 

Sejumlah pelaku di jasa keuangan menerapkan protokol kesehatan secara ketat, termasuk penggunaan masker. Direktur Utama Simas Insurterch Teguh Aria Djana mengaku selalu membawa hand sanitizer serta menggunakanan dua masker, yaitu masker medis dan kain ketika keluar. 

"Secara pribadi, saya merasa lebih aman pakai dua masker. Kalau masker saja kurang nyaman karena lebih menempel ke hidup dan mulut. Selain itu, masker medis juga lebih lama bisa dipakai jika ditambah masker kain," kata Teguh, Rabu (27/1).

Baca Juga: Perlu tahu, inilah cara Virus Corona menyerang otak

Simas Insurtech juga mewajibkan semua karyawan untuk memakai masker saat bekerja. Selama masa pembatasan sosial, karyawan secara bergantian bekerja dari rumah setiap minggunya. 

Tak jauh berbeda, Deputi Direktur PT Mandiri Tunas Finance (MTF) William Francis Indra juga selalu menggunakan masker ketika keluar rumah, termasuk berolahraga. Ketika bersepeda, William selalu menggunakan masker. 

Alumnus Universitas Padjajaran (Unpad) ini sering menggunakan masker medis ketimbang masker kain tiga lapis karena dianggap lebih memudahkan untuk bernapas saat beraktivitas. "Daya filter (masker medis) juga lebih bagus dan efektif. Saya beli masker ini satu box untuk satu bulan, baik untuk bekerja maupun olahraga," ungkapnya.

Selain menggunakan masker, lelaki yang penyuka olahraga lari ini juga selalu membawa botol minum dan hand sanitizer sendiri dari rumah. Dengan begitu, ia bisa lebih terlindungi dari virus. 

#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitanganpakaisabun

Selanjutnya: Sejuta lebih kasus Covid-19 di RI, ini cara membedakan gejala Covid-19 dan flu biasa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×