Penulis: Virdita Ratriani
KONTAN.CO.ID - Ada beragam manfaat buah belimbing untuk kesehatan tubuh. Buah dengan nama latin Averrhoa carambola ini termasuk dalam golongan buah-buahan tropis.
Selain lezat sebagai kudapan, manfaat belimbing juga dipakai sebagai pengobatan tradisional.
Dikutip dari Healthline, buah belimbing sangat kaya nutrisi. Setiap 91 gram belimbing mengandung serat 3 gram, protein 1 gram, vitamin C 52% dari kebutuhan harian, vitamin B5 4% dari kebutuhan harian.
Lalu folat sebesar 3% dari kebutuhan harian, tembaga 6% dari kebutuhan harian, potassium 3% dari kebutuhan harian, dan magnesium 2% dari kebutuhan harian.
Buah belimbing diketahui mengandung zat senyawa yang sangat baik, termasuk quercetin, asam galat, dan epikatekin. Senyawa ini memiliki sifat antioksidan yang kuat.
Dalam sebuah uji coba pada tikus, senyawa dalam buah belimbing ini telah terbukti mengurangi risiko pembentukan hati dalam hati dan kolesterol. Terlebih lagi, beberapa bukti dari penelitian pada hewan menunjukkan gula dalam buah belimbing dapat mengurangi peradangan.
Baca Juga: Tidak hanya menyegarkan tenggorokan, ini 5 manfaat air kelapa untuk kesehatan
Sehat untuk jantung
Sementara dikutip dari Healtifyme, manfaat buah belimbing sarat dengan mineral penting seperti natrium dan kalium yang mengatur tekanan darah dalam tubuh.
Kedua mineral ini memastikan tekanan darah tidak berfluktuasi secara radikal dan membuat ritme detak jantung bisa tetap stabil.
Manfaat belimbing juga mengandung kalsium yang sangat bermanfaat bagi jantung. Jumlah kalsium yang sehat dalam tubuh dapat menurunkan risiko penyakit kardiovaskular seperti stroke dan serangan jantung.
Ini memastikan sirkulasi darah yang kuat dan keseimbangan cairan dalam tubuh, sehingga mengurangi kemungkinan mereka yang mengonsumsi belimbing terkena penyakit jantung.
Baca Juga: Tak disangka, inilah 7 manfaat infused water lemon untuk kesehatan
Kandungan serat makanan yang kaya dalam buah ini memiliki keuntungan kesehatan dalam hal pencernaan. Manfaat jus belimbing membantu dalam mengatur ukuran dan kelembutan feses di dalam usus, sehingga mudah untuk melewati sistem pencernaan.
Orang yang menderita sembelit akan merasa lega setelah mengonsumsi belimbing, ini karena buah ini merangsang pencernaan dan meningkatkan kesehatan usus.
Kesehatan usus yang baik juga akan memperbaiki gejala pencernaan yang buruk seperti kram dan kembung.
Manfaat belimbing juga kaya akan vitamin B yang sangat penting untuk fungsi dan perkembangan sel yang normal. Manfaat buah belimbing mengandung dua jenis vitamin B- riboflavin dan folat yang juga disebut sebagai asam folat dalam suplemen makanan.
Kedua vitamin ini mengatur metabolisme dan memastikan bahwa kadar hormon dan enzim dalam tubuh tetap dalam kisaran normal.
Selanjutnya: Bisa Anda konsumsi, berikut 4 pilihan obat kolesterol alami
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News