Penulis: Ryan Suherlan
KONTAN.CO.ID -Jakarta. Apa bedanya Vaksin Booster Covid-19 dengan vaksin pada umumnya?
Kebanyakan orang mengira bahwa Vaksin Booster Covid-19 merupakan vaksin dosis ketiga. Namun, ternyata vaksin booster Covid-19 berbeda dengan vaksin biasa.
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo memutuskan untuk menggratiskan vaksin booster Covid-19 bagi seluruh masyarakat Indonesia.
Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Roti Soft Baguette, Hasilnya Lembut Banget!
Penyuntikan vaksin booster Covid-19 juga sudah dimulai sejak 12 Januari 2022 lalu.
Apa itu Vaksin Booster Covid-19?
Melansir dari laman resmi Kemenkes Hello Sehat, Vaksin booster COVID-19 adalah dosis vaksinasi ketiga yang bertujuan untuk memperkuat dosis vaksinasi yang telah diberikan sebelumnya.
Vaksin ini tidak hanya untuk Covid-19, tetapi juga untuk beberapa penyakit lain seperti flu dan tetanus.
Dalam proses vaksinasi terdapat beberapa tipe vaksinasi. Mulai dari pemberian dosis kecil selama beberapa kali atau dengan pemberian dosis besar sekaligus.
Namun jika mengutip dari lama Hello Sehat, pendekatan dengan vaksin dosis kecil dalam beberapa kali dinilai lebih efektif serta dapat membuat sistem imun lebih kuat secara berkelanjutan.
Baca Juga: Promo Nonton Film di Bioskop Cinema XXI Cuma Rp 5.000, Simak Cara Mendapatkannya
Apa itu vaksin biasa?
Sedangkan vaksin biasa itu merupakan vaksin utama yang harus diterima dan merupakan dosis utam dari vaksin itu sendiri.
Jadi pada dasarnya vaksin booster bertujuan untuk memperkuat dosis vaksin utama yang disuntikan sebelumnya.
Itulah perbedaan antara vaksin booster Covid-19 dan vaksin biasa. Ayo vaksin agar penyebaran virus Covid-19 di Indonesia bisa terus ditekan dan pandemi segara selesai.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News