Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati
MENURUNKAN KOLESTEROL - Kolesterol tinggi tidak boleh disepelakan dan harus segera diobati. Ramuan herbal jahe campur bawang putih efektif menurunkan kolesterol tinggi.
Kolesterol tinggi bisa diderita siapa saja laki-laki dan perempuan tanpa memandang usia.
Baca Juga: 3 Teh Ini Efektif Menurunkan Kolesterol dan Tekanan Darah Tinggi
Asal tahu saja, kolesterol tinggi membuat tumpukan lemak yang mengeras di dalam saluran pembuluh darah.
Tumpukan lemak tersebut bisa menyumbat aliran darah di dalam tubuh. Hal itu bisa memicu munculnya penyakit jantung dan stroke.
Melansir dari buku berjudul Ramuan Lengkap Herbal Taklukkan Penyakit karya Prof H. Hembing W, kolesterol tinggi disebabkan oleh sejumlah faktor yakni, konsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh dan kolesterol tinggi, obesitas, kurang olahraga, stres, dan merokok.
Kolesterol tinggi bisa dicegah dengan beberapa cara yakni olahraga teratur, makan makanan mengandung serat tinggi, menjaga berat badan, hindari merokok, dan stres.
Namun, jika Anda sudah terlanjur menderita kolesterol tinggi sebaiknya segera merubah pola hidup.
Umumnya, para penderita kolesterol tinggi mengonsumsi obat kimia untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
Opsi lainnya, Anda bisa mengonsumsi obat herbal untuk menurunkan kolesterol tinggi.
Ramuan jahe dan bawang putih efektif menurunkan kolesterol tinggi
Ada banyak bahan alami yang memiliki khasiat menurunkan kolesterol seperti jahe dan bawang putih.
Mengutip dari Sajiansedap.grid.id, bawang putih mengandung antioksidan yang bisa melancarkan aliran darah dan menjaga kesehatan jantung.
Sedangkan kandungan dalam jahe bisa menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh.
Untuk membuat ramuan herbal penurun kolesterol dari Jahe dan bawnag putih cukup mudah.
Anda masukkan ke dalam blender empat siung bawang putih, satu buah jahe (3cm) lalu haluskan.
Setelah itu, Anda tambahkan delapan gelas air matang, 125 ml air lemon, dan satu cangkir madu.
Anda saring ramuan herbal tersebut lalu simpan dalam botol kaca tertutup selama lima hari.
Anda minum ramuan herbal tersebut saat perut kosong atau sebelum makan. Anda sebaiknya tidak mengonsumsi minuman ini lebih dari dua minggu.
Baca Juga: 10 Manfaat Daun Sirih, Mempercepat penyembuhan Luka Hingga Menurunkan Darah Tinggi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News