Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati
FILM ORIGINAL NETFLIX - Didominasi film dokumenter! Ini 3 film original Netflix baru yang siap tayang pekan ini.
Netflix, salah satu platform film online yang populer di dunia termasuk di tanah air.
Baca Juga: Barbie Mempertahankan Posisi Teratas di Box Office Amerika Utara pada Minggu Keempat
Hadirnya Netflix membuat penggemar film tanah air bisa menonton film di mana dan kapan saja.
Menariknya, selain menayangkan banyak film serial, Netflix juga menayangkan banyak film-film original baru setiap pekannya.
Tidak hanya itu, Anda bisa menonton film-film di Netflix melalui laptop atau ponsel sehingga lebih praktis.
Mengutip dari situs resminya, Netflix bakal menayangkan tiga film original Netflix baru sepanjang pekan ini (14-20 Agustus 2023).
Sama dengan pekan lalu, Netflix bakal menayangkan film animasi pada pekan ini. Selain itu, ada film dokumenter yang menarik dan sayang untuk Anda lewatkan.
Berikut jadwal dan sinopsis tiga film original Netflix baru yang bakal tayang sepanjang pekan ini:
1. Untold: Hall of Shame
Film original Netflix baru pertama yang bakal tayang pekan ini adalah Untold: Hall of Shame.
Film bergenre dokumenter ini dijadwalkan tayang pada 15 Agustus 2023 di tanah air.
Film ini mengisahkan menampilkan wawancara dengan beberapa mantan rekan terkenal Victor Monte, termasuk Montgomery dan otoritas anti-doping dan IRS yang membantu menjebloskannya ke penjara setelah dakwaan 42 hitungan.
Sekedar info, Victor Monte merupakan orang yang dikenal dengan skandal doping terbesar yang mengguncang komunitas olahraga, menjerat atlet top seperti Barry Bonds dan Marion Jones.
2. A Lite Too Short: The Isabella Nardoni Case
Film Netflix original baru kedua masih dari genre dokumenter. Film dijadwalkan tayang pada 17 Agustus 2023.
Film ini mengisahkan tentang tim forensik yang bekerja untuk menemukan materi yang membuktikan kesalahan pasangan Nardoni tentang kematian anaknya, Isabella.
Film ini menyajikan cerita dari sudut pandang ibu Isabella, Ana Caroolina, Oliveira, dan kakek nenek sang korban.
Menariknya, sudut pandang keluarga cukup berbeda dengan kisah yang di dibagikan pengacara pembela, jurnalis, dan pakar tentang kejahatan.
Sekedar info, pada tahun 2008 lalu, kasus Isabella Nardoni seolah menghentikan Brazil. Gadis berusia 5 tahun itu terlempar melalui jendela apartemen ayah dan ibu turunya di Sao Paulo.
Kejadian tersebut mendapatkan sorotan publik. Penduduk, media, dan pihak berwenang menuntut solusi yang cepat dan patut dicontoh untuk kasus tersebut.
3. The Monkey King
Film Netflix original terakhir yang tayang pekan ini adalah The Monkey King.
Film animasi ini tayang pada 18 Agustus 2023. Film bergenre action komedi ini mengisahkan tentang aksi monyet dengan tongkat sihirnya dalam pencarian epik untuk mengalahkan 100 setan, Raja Naga yang eksentrik dan egonya.
Sepanjang jalan, seorang gadis desa menantang sikap egoisnya dan menunjukkan kepadanya bahwa kerikil terkecil pun bisa berdampak besar pada dunia.
Baca Juga: Konser David Foster: Musik Berbagai Genre, Ada Peabo Bryson, Michael Bolton dan Raisa
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News