kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.912.000   -20.000   -1,04%
  • USD/IDR 16.572   71,00   0,43%
  • IDX 6.797   29,86   0,44%
  • KOMPAS100 982   3,62   0,37%
  • LQ45 764   2,20   0,29%
  • ISSI 215   0,43   0,20%
  • IDX30 397   1,96   0,50%
  • IDXHIDIV20 474   2,49   0,53%
  • IDX80 111   0,33   0,29%
  • IDXV30 115   -0,42   -0,36%
  • IDXQ30 130   0,47   0,36%

Inilah Penyakit yang Perlu Diwaspadai Pasca Banjir dan Pencegahannya


Sabtu, 08 Maret 2025 / 08:30 WIB
Inilah Penyakit yang Perlu Diwaspadai Pasca Banjir dan Pencegahannya
ILUSTRASI. Inilah Penyakit yang Perlu Diwaspadai Pasca Banjir dan Pencegahannya


Penulis: Arif Budianto

KONTAN.CO.ID - Musim hujan yang tak kunjung henti menyebabkan sebagian daerah di Indonesia terkena banjir. Tanpa mengurangi rasa peduli sesama manusia, kita tentunya turut berduka dan terus mendoakan agar saudara-saudara kita yang mungkin terkena dampak banjir segera pulih dari situasi yang sulit ini.

Bicara soal banjir, kita juga harus menyadari pentingnya kesehatan. Setelah banjir menggenangi tempat tinggal penduduk, biasanya akan muncul beberapa penyakit yang mengganggu kesehatan masyarakat.

Melansir situs resmi Kemkes.go.id pada Pusat Krisis Kesehatan Kementerian Kesehatan RI, setidaknya ada beberapa penyakit yang muncul pasca banjir.

Demam Berdarah

Baca Juga: Banjir Jabodetabek, Begini Dampaknya ke Klaim Asuransi Properti

Berikut ini adalah beberapa penyakit yang muncul pasca banjir.

  • Diare
  • Demam berdarah
  • Penyakit leptospirosis atau demam banjir yang disebabkan oleh bakteri leptospira yang menginfeksi manusia melalui kontak dengan air atau tanah yang masuk ke dalam tubuh melalui selaput lendir mata atau luka lecet pada bagian tubuh.
  • Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA)
  • Penyakit kulit
  • Penyakit saluran cerna lain, seperti demam tifoid

Memburuknya penyakit kronis karena penurunan daya tahan tubuh seseorang akibat musim hujan yang berkepanjangan.

Lalu, bagaimana cara mencegah penyakit yang biasanya muncul pasca banjir?

Baca Juga: Untuk Cegah Banjir Jabodetabek, BMKG Modifikasi Cuaca Selama 24 Jam

Setelah mengetahui beberapa penyakit yang muncul saat banjir, diharapkan masyarakat dapat segera melakukan pencegahan. 

Mulai dari rutin membersihkan lingkungan, meningkatkan daya tahan tubuh melalui aktivitas fisik dan mengkonsumsi makanan yang bergizi seimbang, hingga melakukan pemeriksaan ke fasilitas kesehatan terdekat apabila merasa mengalami gejala penyakit.

Bagi masyarakat yang mungkin terdampak banjir, ada pun beberapa hal yang harus dilakukan untuk menghadapi situasi tersebut.

Baca Juga: Ini 8 Cara Mengatasi Mobil Terendam Banjir dengan Penanganan Tepat

Masih dari sumber yang sama, berikut tindakan yang harus dilakukan saat banjir:

  • Melakukan evakuasi diri dan keluarga ke tempat yang lebih tinggi atau lebih aman.
  • Menyiapkan peralatan yang diperlukan selama evakuasi, seperti senter, korek api, alat penerangan dan peralatan darurat lainnya.
  • Menyiapkan makanan kering atau instan.
  • Menggunakan sepatu boot dan sarung tangan.
  • Menyiapkan berbagai macam obat-obatan yang diperlukan untuk melakukan pertolongan pertama.

Itulah pembahasan tentang penyakit yang muncul pasca banjir, bagaimana cara mencegahnya serta tindakan yang dapat Anda lakukan saat banjir.

Semoga keluarga dan saudara di sekitar kita tetap aman dan tetap jaga kesehatan selalu.

Tonton: Cara Urus KTP Jakarta yang Rusak Karena Banjir, Bisa Selesai Sehari

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×