kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.922   8,00   0,05%
  • IDX 7.195   54,43   0,76%
  • KOMPAS100 1.105   10,17   0,93%
  • LQ45 876   9,53   1,10%
  • ISSI 221   1,21   0,55%
  • IDX30 447   4,91   1,11%
  • IDXHIDIV20 539   4,62   0,86%
  • IDX80 127   1,20   0,96%
  • IDXV30 134   0,42   0,31%
  • IDXQ30 149   1,27   0,86%

Efektif Menurunkan Berat Badan, Ini 3 Manfaat Santan Kelapa untuk Kesehatan


Senin, 31 Januari 2022 / 11:05 WIB
Efektif Menurunkan Berat Badan, Ini 3 Manfaat Santan Kelapa untuk Kesehatan


Reporter: kompas.com | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Santan selain membuat gurih masakan juga baik untuk kesehatan. Ini manfaat santan untuk kesehatan, salah satunya menurunkan berat badan.

Umumnya, santan digunakan sebagai bahan membuat menu makanan.

Baca Juga: Tanpa Diet! Ini Aktivitas yang Bisa Menurunkan Berat Badan dengan Cepat

Santan memiliki tekstur yang kental dengan aroma yang gurih menjadi daya tarik tersendiri.

Santan banyak digunakan tidak hanya pada masakan Indonesia, namun juga di negara-negara Asia Tenggara, Hawaii, India, dan Amerika Selatan.

Menu khas lebaran juga didominasi oleh santan. Sebut saja rendang, opor ayam, sayur ketupat, gulai, dan ketupat ketan.

Semua menu ini mengandung santan. Santan sering disalahkan sebagai penyebab kolesterol tinggi.

Benarkah begitu, atau santan memiliki manfaat bagi kesehatan?

Dilansir dari Health Line (11/12/2018), santan adalah bahan makanan yang tinggi kalori. Sebanyak 93% kalori santan berasal dari lemak, termasuk lemak jenuh.

Selain berkalori tinggi, santan mengandung banyak vitamin dan mineral, seperti protein, karbohidrat, vitamin C, asam folat, zat besi, dan mangan.

Santan memiliki manfaat bagi kesehatan yang mungkin belum Anda ketahui. Berikut pembahasannya.

1. Menurunkan berat badan

Santan mengandung medium-chain triglycerides (MCT) yang dikaitkan dengan menurunkan berat badan.

MCT memicu energi dengan cara termogenesis atau produksi panas.

Sebuah studi yang dipublikasikan di NCBI tahun 2016 menemukan bahwa MCT bisa menurunkan berat badan dan lingkar perut.

MCT juga menyeimbangkan mikrobiota di saluran cerna. Orang yang mengonsumsi MCT juga cenderung mengurangi porsi makan setelahnya.

2. Menyehatkan jantung

Beberapa studi mengaitkan lemak jenuh dengan kolesterol tinggi dan resiko penyakit jantung.

Sebagian orang mungkin menghindari santan karena dianggap bahan yang tinggi lemak.

Namun, sumber lemak jenuh bisa jadi berbeda efeknya terhadap tubuh Anda.

Peran genetik juga berpengaruh tentang bagaimana seseorang memetabolisme lemak jenuh.

Baru sedikit penelitian yang meneliti efek santan pada kolesterol.

Namun sudah banyak penelitian tentang minyak kelapa. Minyak kelapa memiliki komponen yang hampir mirip dengan santan.

Hasilnya, minyak kelapa tidak meningkatkan kolesterol jahat atau kolesterol LDL. Namun, minyak kelapa meningkatkan kolesterol baik, yaitu kolesterol HDL.

3. Mendorong sistem imun

Santan mengandung lemak yang disebut asam laurat.
Para ahli percaya bahwa asam laurat berfungsi untuk mendorong sistem imun.

Beberapa studi juga menemukan asam laurat memiliki efek antimikroba dan antiradang.https://www.kompas.com/sains/read/2021/05/11/120300423/manfaat-santan-menurunkan-berat-badan-dan-cegah-penyakit-jantung?page=all

Beberapa bakteri yang terbukti dihambat pertumbuhnannya oleh asam laurat adalah Staphylococcus aureus dan Streptococcus pnemoniae.

Asam laurat juga memicu kematian sel kanker pada kasus kanker payudara dan kanker dinding rahim.

Cara mengonsumsi santan

Kebanyakan orang Indonesia hanya menggunakan santan sebagai dasar masakan berkuah.

Namun, untuk mendapatkan manfaat santan, Anda juga bisa menggunakan cara berikut.

Ganti susu sapi yang Anda minum dengan santan. Bisa diminum langsung, dimakan dengan sereal, atau dicampur sebagai campuran smoothies.

Selain itu Anda juga bisa menggunakan santan untuk memasak oat.

Efek buruk

Selain manfaatnya bagi kesehatan, Anda juga harus mewaspadai efek buruk yang ditimbulkan santan.

Santan mengandung kalori tinggi dan lemak. Jika mengonsumsinya terlalu banyak, justru santan akan membuat berat badan Anda bertambah.

Santan juga mengandung fermentable carbohydrates, atau karbohidrat yang mudah mengalami fermentasi di dalam saluran cerna.

Jika tidak bijak mengonsumsi santan, ini bisa memicu diare dan konstipasi.

Baca Juga: Selain Nyeri Sendi, Ini Gejala Asam Urat Tinggi yang Tidak Boleh Anda Sepelekan

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Manfaat Santan, Menurunkan Berat Badan dan Cegah Penyakit Jantung", 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×