Penulis: Belladina Biananda
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ada banyak cara menurunkan berat badan dengan cepat yang bisa Anda lakukan. Selain melakukan olahraga secara rutin, diet akan berhasil jika Anda memerhatikan makanan apa yang Anda konsumsi sehari-hari.
Salah satu kesalahan umum yang sering dilakukan oleh banyak orang adalah mengonsumsi makanan berkalori yang rendah gizi. Alih-alih mengonsumsi camilan kaya nutrisi, Anda mungkin akan lebih memilih minuman atau makanan dengan pemanis buatan.
Hal itulah yang membuat Anda kesulitan untuk menurunkan berat badan. Cobalah untuk mengganti camilan itu dengan camilan sehat yang penuh gizi. Dengan begitu, proses penurunan berat badan akan berjalan lebih efektif.
Jangan Lewatkan Sarapan
Kesalahan lain yang cukup sering dilakukan orang-orang yang ingin menurunkan berat badan adalah melewatkan jadwal sarapan. Padahal, mengonsumsi makanan di pagi hari merupakan hal yang penting karena bisa menekan rasa lapar seharian.
Good House Keeping (goodhousekeeping.com) merekomendasikan Anda untuk mengonsumsi 400 hingga 500 kalori saat sarapan. Usahakan untuk melengkapi menu makan dengan protein, seperti telur, butter, atau greek yogurt tanpa pemanis.
Baca Juga: 4 Manfaat diet air putih, siapa tertarik untuk mencoba?
Minum Kopi
Cara menurunkan berat badan dengan cepat dapat Anda lakukan dengan minum kopi secara rutin. Kafein dalam kopi berperan sebagai diuretik yang dapat mengurangi jumlah gas dalam perut. Antioksidannya pun mampu melawan radikal bebas penyebab penyakit.
Jika Anda tidak bisa minum kopi, cobalah untuk minum teh sebagai penggantinya. Teh juga mengandung kafein yang berguna sebagai diuretik. Anda bisa memilih berbagai macam teh herbal sesuai keinginan, salah satunya adalah teh hijau.
Konsumsi Makanan Pedas
Mengutip dari Good House Keeping, mengonsumsi makanan pedas berguna untuk menurunkan berat badan. Hal itu disebabkan karena capsaicin dalam cabai mampu meningkatkan produksi hormon adrenalin yang dapat mempercepat pembakaran kalori.
Baca Juga: 5 Langkah mudah menghilangkan lemak perut
Penuhi Kebutuhan Waktu Tidur
Memenuhi kebutuhan waktu tidur juga bisa jadi cara menurunkan berat badan dengan cepat, lo. Tidur kurang dari tujuh jam semalam dapat memperlambat metabolisme. Tak hanya itu, begadang dapat meningkatkan keinginan untuk mengonsumsi camilan yang tidak sehat.
Olahraga Aerobik
Supaya berat badan bisa turun secara efektif, cobalah untuk melakukan olahraga aerobik 30 menit sebelum makan malam. Aktivitas itu dapat meningkatkan laju metabolisme dan menghindarkan Anda dari mengonsumsi tambahan kalori di malam hari.
Selanjutnya: Cara menurunkan berat badan bisa dengan 5 makanan diet ini
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News