kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Catat! Ini Cara Aman Konsumsi Kentang untuk Penderita Diabetes


Selasa, 18 Januari 2022 / 16:09 WIB
Catat! Ini Cara Aman Konsumsi Kentang untuk Penderita Diabetes
ILUSTRASI. Kentang bisa dikonsumsi penderita diabetes dengan porsi terukur.


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kentang, sayuran yang tinggi karbohidrat dan gula. Ini cara aman konsumsi kentang untuk penderita diabetes. 

Diabetes, penyakit yang muncul karena banyak faktor. Biasanya, seseorang menderita diabetes karena gaya hidup yang buruk. 

Baca Juga: 6 Manfaat Daun Pepaya untuk Kesehatan, Bisa Menurunkan Gula Darah

Penderita diabetes wajib selektif dalam mengonsumsi makanan. Sebab, makanan bisa mempengaruhi kadar gula darah. 

Pernahkah Anda mendengar penderita diabetes tidak boleh mengonsumsi kentang? 

Asal tahu saja, kentang dianggap tidak baik untuk kesehatan penderita diabetes, sebab mengandung karbohidrat tinggi. 

Mengutip dari Healthline, makanan yang kaya karbohidrat bisa meningkatkan kadar gula darah. 

Setengah cangkir (75-80 gram) kentang mentah mengandung 11,8 gram karbohidrat. Sedangkan kentang yang direbus jumlah karbohidratnya meningkatkan menjadi 15,7 gram. 

Melansir dari FOOD NDTV, kentang memiliki skor indeks glikemik tinggi yang bisa memicu lonjakan kadar gula darah. 

Kentang dan Diabetes 

Walaupun kentang tinggi karbohidrat dan memiliki nilai indeks glikemik tinggi, sayuran ini memiliki vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan. 

Pansien diabetes pun boleh mengonsumsi kentang, dengan catatan alam porsi terukur. 

Konsultan Ahli Gizi Dr. Rupali Datta mengatakan pastikan kadar gula darah penderita diabetes stabil saat mengonsumsi kentang. 

Berikut tips konsumsi kentang yang aman untuk penderita diabetes: 

  • Anda sebaiknya tidak menggoreng kentang. Anda bisa mengolah kentang dengan cara dipanggang. 
  • Anda sebaiknya memadukan kentang dengan sayuran hijau lainnya. 
  • Anda sebaiknya mengonsumsi kentang dengan kulitnya, agar jumlah karbohidrat dalam kentang bisa seimbang dengan sedikit serat yang terdapat di kulitnya. 
  • Anda bisa mengkombinasikan kentang dengan protein lainnya. Hal ini baik karena bisa membuat Anda merasa kenyang dan menjaga fluktuasi gula darah. 

Sebuah penelitian menunjukkan kentang goreng, gorengan, dan makanan olahan bisa meningkatkan risiko diabetes tipe 2. 

Baca Juga: Membantu Menurunkan Risiko Diabetes, Ini Sederet Manfaat Kunyit untuk Kesehatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×