Penulis: Ryan Suherlan
KONTAN.CO.ID - Menjaga asupan makanan merupakan salah satu yang cukup efektif untuk menurunkan kolesterol. Tak hanya itu, terdapat beberapa jenis makanan yang bisa dijadikan obat dan mengontrol jumlah kolesterol dalam tubuh.
Jumlah kolesterol perlu diperhatikan. Pasalnya, jika dibiarkan tinggi, kolesterol dapat memicu munculnya berbagai penyakit berbahaya seperti tekanan darah tinggi, stroke, penyakit jantung dan lain-lain.
Beberapa penyakit yang disebabkan oleh kolesterol tersebut, bahkan berisiko merenggut nyawa Anda. Tentu sangat mengerikan, kan?
Baca Juga: Kenali 5 Jenis Teh yang Dapat Meningkatkan Imunitas Tubuh
Untuk menghindari hal tersebut, sering-seringlah mengecek jumlah kolesterol Anda dan berkonsultasi dengan dokter agar kesehatan tetap terjaga.
Umumnya kolesterol tinggi disebabkan oleh gaya hidup yang tidak sehat, salah satunya berkaitan dengan asupan makanan yang dikonsumsi.
Melansir dari Healthline, beriku ada beberapa makanan sehat yang dapat dijadikan obat kolesterol alami, di antaranya:
Alpukat
Alpukat dikenal sebagai buah yang mengandung banyak serat dan lemak sehat atau lemak tak jenih tunggal. Kandungan tersebut ternyata mampu menurunkan kolesterol jika dikonsumsi secara rutin. Selain itu, alpukat juga enak untuk dimakan dan bisa diolah menjadi berbagai jenis makanan juga.
Jahe
Jahe adalah salah satu rempah yang mempunyai banyak khasiat untuk kesehatan. Salah satu khasiatnya disebut-sebut mampu mengontrol jumlah kolesterol dalam tubuh.
Hal tersebut dikarenakan jahe mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan. Sehingga, tak heran jahe kerap dijadika bahan ramuan berbagai jenis obat herbal.
Baca Juga: Daftar Harga iPad Pro, iPad 8, dan Seri Lainnya di iBox Pertengahan April 2022
Sayuran
Jika Anda mempunyai jumlah kolesterol tinggi, mengkonsumsi sayuran adalah hal yang penting untuk dilakukan.
Pasalnya, kebanyakan sayuran mengandung antioksidan dan serat yang mampu menurunkan kadar kolesterol jahat sekaligus juga menurunkan berat badan.
Cokelat Hitam
Mungkin sebagian orang belum tahu bahwa cokelat hitam merupakan makanan yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat.
Dilansir dari Healthline, ada sebuah penelitian menyampaikan bahwa jumlah kolesterol jahat bisa diturun jika seseorang mengkonsumsi cokelat hitam secara rutin.
Bawang Putih
Makanan yang dapat dijadikan obat kolesterol selanjunya yaitu bawang putih. Pasalnya, bawang putih mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Bahkan, selain dapat menurunkan kadar kolesterol jahat, mengkonsumsi bawang putih juga dipercaya dapat menurunkan risiko penyakit jantung.
Baca Juga: SSSTikTok Situs Download Video TikTok Tanpa Watermark Full HD dan Gratis
Lemak Ikan
Lemak ikan juga bisa dijadikan opsi untuk obat kolesterol Anda, salah satunya ikan salmon. Dengan mengkonsumsi lemak ikan, hal tersebut akan membuat jumlah kolesterol baik dalam tubuh bertambah, begitupun sebaliknya kadar kolesterol jahat akan berkurang.
Selain dapat mengontrol jumlah kolesterol, mengonsumsi lemak ikan juga dapat menurunkan risiko stroke dan berbagai peradangan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News