kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Buah dan Jus, Baik atau Buruk Dikonsumsi oleh Penderita Diabetes?


Rabu, 14 September 2022 / 14:06 WIB
Buah dan Jus, Baik atau Buruk Dikonsumsi oleh Penderita Diabetes?
ILUSTRASI. Buah dan sayur


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Buah kaya serat, vitamin, dan nutrisi. Buah baik atau buruk untuk dikonsumsi penderita diabetes?  

Penderita diabetes wajib mengontrol serta selektif dalam mengonsumsi makanan. Hal ini bertujuan untuk menjaga kadar gula darah tetap stabil. 

Baca Juga: Meredakan Asam Lambung, Ini Manfaat Semangka untuk Kesehatan

Mengutip dari Healthline, penderita diabetes tipe 2 harus memperhatikan jumlah asupan karbohidrat hariannya. 

Sebab, karbohidrat yang dikonsumsi akan berubah menjadi gula yang secara langsung memengaruhi kadar gula darah. 

Selain mengandung serat dan vitamin, buah juga mengandung karbohidrat. Nah, apakah buah baik dan aman dikonsumsi oleh penderita diabetes? 

Menurut American Diabetes Association (ADA) buah menjadi cara terbaik untuk mendapatkan nutrisi sekaligus memuaskan rasa manis. 

ADA menyarankan Anda untuk menghitung buah sebagai karbohidrat dalam rencana makan Anda. 

Buah yang baik untuk penderita diabetes 

Buah yang baik dikonsumsi oleh penderita diabetes adalah buah segar. 

ADA juga merekomendasikan buah beku atau kalengan yang tidak mengandung gula untuk penderita diabetes. 

Berikut buah segar yang baik untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes: 

  • Apel 
  • Blueberry 
  • Ceri 
  • Jeruk bali 
  • Anggur
  • Jeruk 
  • Persik 
  • Pir 
  • Prem 

Sebuah penelitian 2013 yang diterbitkan dalam British Medical Journal menyimpulkan bahwa konsumsi buah utuh, apel, blueberry, dan anggur secara signifikan dihubungkan dengan risiko diabetes tipe 2 yang lebih rendah. 

Ukuran konsumsi buah yang disarankan untuk penderita diabetes 

Mayo Clinic menunjukkan bahwa ukuran porsi tergantung pada kandungan karbohidrat pada buah yang dikonsumsi. Satu porsi buah mengandung sekitar 15 gram karbohidrat. 

Contoh porsi buah yang mengandung sekitar 15 gram karbohidrat adalah: 

  • 1 Potong kecil buah segar (4 ons) 
  • 1 Cangkir buah kaleng atau beku (tanpa tambahan gula) 
  • 2 Sendok teh buah kering, ceri kering atau kismis

Ukuran buah lainnya yang mengandung 15 gram karbohidrat adalah: 

  • Apel dengan ukuran sedang 
  • 1 Pisang berukuran kecil 
  • 1 Cangkir melon [otong dadu 
  • 1 Cangkir blackberry 
  • 17 Buah anggur kecil 
  • 1 Cangkir raspberry 

Jus dan penderita diabetes 

Asal tahu saja, sepertiga hingga setengah cangkir jus buah mengandung sekitar 15 gram karbohidrat. 

Sebuah penelitian tahun 2013 menunjukkan bahwa banyak mengonsumsi jus buah secara signifikan meningkatkan risiko diabetes tipe 2. 

Sebuah penelitian tahun 2017 dari uji coba terkontrol acak menyarankan bahwa konsumsi jus buah 100% tudak dikaitkan dengan peningkatan risiko diabetes. 

Namun, penelitian ini juga mencatat bahwa penelitian yang lebih rinci diperlukan untuk memahami efektifitasnya pada pengaturan dan pemeliharaan kadar glukosa darah. 

ADA merekomendasikan Anda sebaiknya minum jus dalam porsi kecil sekitar 4 ons atau kurang dalam sehari. 

ADA juga merekomendasikan untuk Anda memeriksa label kemasan untuk memastikan jus buah tersebut 100% tanpa tambahan gula.

Baca Juga: Jamur dan Sayur Ini Bikin Kolesterol Tinggi Minta Ampun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×