kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45910,98   -12,52   -1.36%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bahannya Mudah Didapat, Ini 6 Bahan Alami yang Efektif Meredakan Sakit Tenggorokan


Kamis, 13 Oktober 2022 / 11:02 WIB
Bahannya Mudah Didapat, Ini 6 Bahan Alami yang Efektif Meredakan Sakit Tenggorokan
ILUSTRASI. Air garam bisa membantu meredakan sakit tenggorokan.


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sakit tenggorokan bisa disebabkan oleh infeksi bakteri. Ini 6 Bahan alami yang efektif meredakan sakit tenggorokan.  

Sakit tenggorokan menimbulkan rasa nyeri saat menelan makanan dan minuman. 

Baca Juga: Kubis Bisa Memicu Asam Lambung Naik?

Mengutip dari Cleveland, sakit tenggorokan disebabkan oleh berbagai penyakit mulai dari alergi flu, infeksi bakteri, dan lainnya.  

"Cara terbaik untuk mengetahui penyebab sakit tenggorokan adalah dengan mengunjungi dokter," kata Daniel Allan, spesialis kedokteran keluarga.  

Kabar baiknya mengobati sakit tenggorokan tidak melulu dengan mengonsumsi obat kimia. 

Beberapa bahan alami memiliki khasiat meredakan sakit tenggorokan. Bahan alami tersebut bisa menjadi alternatif untuk Anda yang enggan minum obat kimia. 

Berikut bahan alami yang efektif meredakan sakit tenggorokan: 

1. Jahe  

Mengutip dari NDTV, jahe merupakan rempah yang memiliki sifat antinflamasi tinggi. Sifat tersebut membuat jahe efektif meredakan sakit tenggorokan.  

Berdasarkan buku Healing Foods, minuak atsiri dalam jahe memiliki sifat antiinflamasi yang baik untuk mengobati flu, sakit kepala, dan nyeri menstruasi.  

2. Kayu manis  

Infused water kayu manis efektif untuk menyembuhkan pilek, batuk, flu, dan sakit tenggorokan.  

Hal ini disebabkan, kayu manis kaya antioksidan yang memberikan efekanalgesik dan antiinflamsi ringan.  

3. Licorice  

Licorice merupakan dekongestan dan ekspektoran yang luar biasa yang bisa membantu meredakan infeksi pernapasan dan menyembuhkan peradangan. 

4. Air garam  

Mengutip dari Kompas.com, air garam tidak hanya ampuh meredakan sakit gigi tapi juga sakit tenggorokan.  

Berkumur dengan segelas air garam hangat bisa meredakan sakit tenggorokan. 

Perlu Anda ketahui, air garam bisa membunuh bakteri yang ada di tenggorokan.  

5. Madu  

Sudah bukan rahasia bila madu banyak dimanfaatkan dalam mengobati berbagai penyakit.  Madu efektif meredakan batuk. 

Sebuah penelitian menunjukkan madu bisa mempercepat penyembuhan sakit tenggorokan.  

6. Bawang putih  

Bawang putih memiliki sifat antibakteri dan mengandung allicin. 

Kedua hal tersebut membuat bawang putih efektif meredakan sakit tenggorokan.  

Untuk merasakan manfaatnya, Anda cukup mengonsumsi satu siung bawang putih segar secara langsung. 

Baca Juga: 3 Minuman Herbal Ini Efektif Mencegah Flu dan Pilek

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×