kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

ASI bisa cegah anak terkena rinitis


Selasa, 20 Desember 2016 / 14:10 WIB
ASI bisa cegah anak terkena rinitis


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

JAKARTA. Anak-anak sangat rentan terkena rinitis. Rinitis merupakan radang pada mukosa hidung berupa pilek atau keluar lendir dari hidung.

Masalah pilek tak bisa dianggap sepele, karena bisa berkembang jadi sinusitis, yaitu masuknya lendir dari hidung ke rongga-rongga sinus.

Dokter spesialis anak, Isabella Riandani mengatakan, untuk mencegahnya, langkah awal yang bisa dilakukan adalah dengan memberikan air susu ibu (ASI) eksklusif selama 6 bulan. "ASI itu bagus banget. Manfaatnya banyak sekali," kata Isabella dalam diskusi di Jakarta, Senin (19/12/2016).

ASI dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh anak sehingga menurunkan risiko berbagai penyakit. Namun, Isabella mengingatkan para ibu agar memposisikan bayi dengan benar saat memberikan ASI. "Kalau menyusui, posisi kepala bayi lebih tinggi dari dadanya," terang Isabella.

Dokter yang berpraktik di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading ini menjelaskan, bila anak sudah terkena rinitis, posisi menyusui dengan kepala lebih rendah dari badan bayi bisa membuat cairan atau lendir mudah masuk ke rongga sinus.

Selain ASI, pencegahan rinitis pada anak adalah hindari asap rokok sejak masa kehamilan. Isabella menjelaskan, asap rokok dapat merusak fungsi sistem pernapasan bayi sehingga membuatnya rentan terkena rinitis.

Kemudian, tentu saja dengan hindari alergen atau yang mencetuskan alergi pada si kecil jika rinitis disebabkan oleh alergen. Pencetus alergi pada setiap anak bisa berbeda-beda. Ada yang alergi terhadap tungau pada debu, serbuk sari, hingga bulu hewan seperti kucing dan anjing.

Rinitis juga bisa dicegah dengan memberikan vaksinasi pada anak. Sebab, beberapa rinitis juga bisa muncul karena virus. Pencegahan secara umum adalah menjaga kebersihan dan bila anak mulai pilek, selalu bersihkan hidungnya.

(Dian Maharani)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet

[X]
×