kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

9 Bahan alami yang bisa Anda pakai sebagai masker bibir


Senin, 04 Oktober 2021 / 09:32 WIB
9 Bahan alami yang bisa Anda pakai sebagai masker bibir
ILUSTRASI. Madu, stroberi, dan kiwi adalah beberapa bahan alami yang bisa Anda gunakan sebagai masker bibir.


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masker bibir bisa Anda pakai untuk merawat bibir yang kering dan pecah-pecah. Dengan begitu, risiko infeksi dan bibir hitam dapat Anda hindari. Anda tak perlu pusing karena Anda bisa memanfaatkan bahan-bahan alami di sekitar Anda.

Pertama, Anda bisa mencampur 1 sdm brown sugar, 1 sdm madu, dan lima tetes minyak lavender. Setelah teraduk rata, gosokkan masker tersebut pada bibir secara perlahan selama dua hingga tiga menit. Selanjutnya, bilas dengan air hangat.

Selain brown sugar, madu, dan minyak lavernder, tentunya masih banyak bahan alami lain yang bisa Anda gunakan. Bahan-bahan alami ini akan membersihkan sel kulit mati dan menutrisi kulit sehingga kelembaban bibir dapat terus terjaga.

Stroberi, Minyak Vitamin E, Kopi

Mengutip dari Spa & Beauty Today (spaandbeautytoday.com), stroberi adalah salah satu jenis buah yang memiliki segudang manfaat. Asam salisilat dalam buah itu bisa membersihkan sel kulit mati dan vitamin C yang ada di dalamnya efektif mengobati bibir pecah-pecah.

Untuk memaksimalkan efeknya, Anda bisa mencampur satu stroberi yang sudah dihaluskan dengan 1 sdt minyak vitamin E dan sejumput bubuk kopi. Aplikasikan masker itu pada bibir selama 20 menit kemudian bilas dengan air.

Baca Juga: Double chin ganggu penampilan, begini cara menghilangkannya

Kiwi, Stroberi, Minyak Zaitun, Gula

Masker bibir bisa dibuat dari kiwi, stroberi, dan bahan alami yang lain.

Selain dikombinasikan dengan minyak vitamin E dan kopi, stroberi juga bisa Anda gabung dengan kiwi, minyak zaitun, dan gula. Caranya, haluskan 1 stroberi dan ½ kiwi dengan blender lalu campur dengan 2 sdm minyak zaitun dan 6 sdm gula.

Aduk rata kemudian gosokkan pada bibir dengan gerakan memutar. Setelah satu menit, bilas menggunakan air hangat. Selain mengatasi bibir pecah-pecah, masker bibir itu juga bisa melindungi kulit dari paparan sinar UV.

Baca Juga: 5 Bahan alami ini cocok jadi cara mengatasi kulit kering

Alpukat dan Madu

Alpukat dan madu bisa jadi masker bibir.

2 sdm alpukat yang telah dihaluskan dengan 1 sdt madu bisa menjaga kondisi bibir Anda, lo. Anda hanya perlu mencampur dua bahan itu kemudian oleskan pada bibir selama 20 menit. Bahan-bahan tersebut memiliki banyak antioksidan dan bisa meningkatkan produksi kolagen sehingga bibir menjadi lembut.

Minyak Kelapa dan Madu

Selain beberapa bahan di atas, Spa & Beauty Today merekomendasikan minyak kelapa dan madu sebagai masker bibir yang bisa Anda pakai. Campur dua bahan itu dengan perbandingan yang sama. Pakai setiap sebelum tidur kemudian bersihkan sisa masker bibir di pagi hari.

Selanjutnya: Ingin tahu manfaat minyak zaitun untuk wajah? Ini jawabannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×