kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

7 Manfaat Kayu Manis yang Jarang Diketahui, Baik Buat Penderita Diabetes & Kolesterol


Selasa, 03 Oktober 2023 / 16:40 WIB
7 Manfaat Kayu Manis yang Jarang Diketahui, Baik Buat Penderita Diabetes & Kolesterol
ILUSTRASI. Kayu Manis Ceylon


Penulis: Tiyas Septiana

Manfaat Kayu Manis  -  Selama ini banyak orang yang belum mengetahui manfaat kayu manis (cinnamon) selain untuk menambah kelezatan makanan. Padahal, salah satu herbal ini memiliki kandungan yang baik untuk tubuh.

Dilansir dari situs Fakultas Kesehatan Universitas Alma Ata, rempah ini bahkan sudah digunakan sebagai obat pada zaman Mesir Kuno. 

Pada abad pertengahan, kayu manis digunakan oleh dokter sebagai obat radang, batuk, dan sakit sendi. Selain itu, kayu manis juga dimanfaatkan sebagai bahan pembalseman. 

Kulit kayu manis berasal dari batang pohon kayu manis. Rasanya sedikit manis, pedas, dan kelat serta memiliki aroma yang khas. 

Berikut ini manfaat kayu manis untuk kesehatan tubuh yang mungkin belum Anda ketahui.

Baca Juga: 5 Cara Alami Mengatasi Ambeien dan Penyebab Penyakit Wasir

Mengontrol gula darah

Kayu manis mengandung antioksidan yang mampu mengontrol kadar gula dalam darah . Selain itu, kayu manis dapat membantu melancarkan proses pencernaan setelah makan dan membantu meningkatkan respon insulin pada pasien diabetes tipe 2. 

1 Gram kayu manis saja bisa menurunkan tingkat gula darah, trigliserida, kolesterol jahat, dan kolesterol total pada pasien penderita diabetes

Meningkatkan hormon insulin

Selain antioksidan, kayu manis juga mengandung kromium polifenol yang terbukti dapat meningkatkan sensitivitas terhadap hormon insulin

Hal ini dikarenakan senyawa ini memiliki efek yang sama dengan sinyal insulin dan kontrol glukosa.

Jika sensitivitas insulin dalam tubuh seseorang makin meningkat, maka makin kurang jumlah insulin yang dibutuhkan oleh tersebut. 

Jika kepekaan terhadap hormon insulin meningkat, resiko tekanan darah tinggi, diabetes tipe dua, dan kolesterol bisa berkurang.

Menurunkan kolesterol tinggi

Kayu manis mengandung kalsium, serat dan mineral seperti mangan. Kandungan ini dapat melancarkan pencernaan, usus besar dan penyakit jantung serta kolesterol.

Serat dan kalsium dalam kayu manis juga mampu membantu  menghapus garam pada tubuh dan mencegah kanker usus besar. 

Selain itu, karena kayu manis memiliki kandungan serat maka dapat dijadikan sebagai obat untuk mengobati masalah sembelit.

Mengatasi Alzheimer

Manfaat kayu manis selanjutnya adalah mampu mengatasi penyakit Alzheimer. Hal ini disebabkan karena kulit kayu manis terdapat kandungan antioksidan seperti polifenol yang tinggi. 

Tingginya kandungan antioksidan dalam kayu manis dapat melindungi tubuh terhadap radikal bebas, antioksidan juga diyakini berguna dalam penyakit Alzheimer.

Selain kaya antioksidan, zat-zat lainnya hadir dalam kayu manis juga dipercaya untuk menghambat akumulasi protein di otak, yang merupakan salah satu penyebab utama penyakit Alzheimer.

Baca Juga: 6 Cara Alami Mengatasi Batu Ginjal, Cek Bahan Apa Saja yang Dibutuhkan

Anti infeksi

Manfaat kayu manis untuk kesehatan lainnya adalah dapat mengatasi infeksi. Hal ini disebabkan adanya komponen alami anti infeksi yang terkandung di dalamnya. 

Beberapa penelitian menyatakan bahwa mengonsumsi kulit kayu manis terbukti efektif menghilangkan bakteri H.pylori yang dapat menyebabkan sakit maag dan penyakit lain yang timbul akibat  bakteri.

Mencegah pertumbuhan sel kanker

Berdasarkan penelitian oleh University of Texas menunjukkan bahwa manfaat dari kayu manis dapat mengurangi proliferasi sel kanker. Bahkan kayu manis juga menjadi salah satu herbal yang dapat menyembuhkan kanker.

Anti mikroba

Tanaman kayu manis dapat mencegah tumbuhnya jamur dan bakteri, salah satunya adalah jenis Candida

Candida adalah mikroorganisme yang dapat menyebabkan infeksi yang biasa ditemukan di dalam mulut, vagina dan usus, yang menyebabkan penyakit pada kulit dan selaput lendir.

Infeksi Candida di dalam tubuh dapat dikurangi dan bahkan bisa dihentikan hanya dengan sering mengkonsumsi kayu manis. Peran ini didukung oleh kandungan cinnamaldehyde dalam minyak kayu manis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×