kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

4 Obat Batuk Kering Berbahan Alami yang Mudah Dicari


Jumat, 05 Agustus 2022 / 10:42 WIB
4 Obat Batuk Kering Berbahan Alami yang Mudah Dicari
ILUSTRASI. Obat batuk kering berbahan alami yang bisa Anda manfaatkan adalah jahe.


Penulis: Ryan Suherlan

KONTAN.CO.ID - Obat batuk kering berbahan alami adalah salah satu solusi yang dimanfaatkan untuk jadi alternatif. Selain ampuh, obat batuk kering berbahan alami juga mudah untuk dicari karena banyak dijual di pasaran. 

Umumnya batuk kering disebabkan oleh alergi, asam lambung naik dan lain-lain. Selain mengkonsumsi obat batuk kering alami, mengkonsumsi banyak air putih juga mampu memperburuk keadaan. 

Selain itu, berkumur menggunakan air garam juga disebut-sebut mampu mengatasi batuk kering. Hal tersebut dikarenakan air garam mempunyai kandungan yang dapat meredakan iritasi akibat batuk kering.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 Qatar: Grup H Jadi Ajang Pertemuan Para Pemain Bintang

Lalu apa saja obat batuk berbahan alami yang bisa cari dengan mudah? 

Melansir dari Very Well Health, berikut beberapa obat batuk kering alami: 

Madu

Rasanya madu menjadi salah satu bahan alami yang populer mampu mengatasi berbagai masalah kesehatan, termasuk meredakan batuk. Madu bisa dijadikan obat batuk kering dan mudah untuk Anda cari. 

Madu mengandung banyak antiiflamasi yang mampu menghilangkan alergi yang menyebabkan batu kering. Selain itu, Anda perlu sedikit waspada jika mempunyai penyakit diabetes.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 2022/2023: Hari Sabtu Ada PSIS Semarang VS Barito Putera

Bawang Putih

Selain madu, bawang putih juga dapat dimanfaatkan menjadi obat batuk kering. Pasalnya, bawang putih mengandung banyak kandungan seperti antibakteri, antivirus hingga antiinflamasi yang mampu meredakan dan mengatasi batuk kering. 

Selain dapat dijadikan obat batuk kering alami, mengkonsumsi bawang putih juga dapat mengatasi tekanan darah tinggi. 

Kunyit 

Kunyit adalah salah satu jenis rempah yang mempunyai banyak khasiat untuk kesehatan. Oleh sebab itu, kunyit termasuk salah satu obat batuk kering berbahan alami. 

Sama halnya seperti obat batum kering lainnya, kunyit mempunyai kandungan nutrisi serupa yang mampu mengatasi batuk kering.

Baca Juga: Mampu Menurunkan Gula Darah, Kenali 5 Manfaat Daun Sirsak Lainnya

Jahe 

Jahe adalah salah satu obat batuk kering alami yang tam boleh dilewatkan. Kandungan nutrisi yang terkandung dalam jahe mampu membuat otot-otot di tenggorokan rileks. Hal tersebut membuat frekuensi batuk kering kian berkurang. 

Itulah beberapa obat batuk kering berbahan alami. Meski obat batun kering tersebut mampu meredakan batuk kering, sebaiknya Anda juga berkonsultasi dengan dokter untuk menghindari efek samping. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×