kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.914   16,00   0,10%
  • IDX 7.199   58,54   0,82%
  • KOMPAS100 1.106   11,37   1,04%
  • LQ45 878   11,64   1,34%
  • ISSI 221   1,06   0,48%
  • IDX30 449   6,23   1,41%
  • IDXHIDIV20 540   5,82   1,09%
  • IDX80 127   1,42   1,13%
  • IDXV30 134   0,44   0,33%
  • IDXQ30 149   1,71   1,16%

4 Cara Mengatasi Susah Tidur yang Patut Anda Coba Lakukan


Senin, 12 September 2022 / 12:15 WIB
4 Cara Mengatasi Susah Tidur yang Patut Anda Coba Lakukan
ILUSTRASI. Yoga adalah salah cara mengatasi susah tidur yang bisa Anda lakukan


Penulis: Ryan Suherlan

KONTAN.CO.ID -Jakarta. Susah tidur atau yang dikenal insomnia adalah salah satu masalah yang tak sedikit dialami. Untuk mengatasi masalah tersebut, ada beberapa cara mengatasi susah tidur yang patut Anda coba lakukan di rumah.

Tidur pada dasarnya adalah hal yang penting bagi manusia karena menjadi cara tubuh untuk beristiarahat secara total. Setiap orang umumnya disarankan untuk tidur selama kurang lebih 8 jam saat malam hari.

Pasalnya, jika waktu, kualitas hingga susah untuk tidur. Hal tersebut akan berdampak pada aktivitas hingga kesehatan tubuh. Imunitas akan menurun dan meningkatkan risiko terkena berbagai penyakit.

Baca Juga: Jadwal Timnas Jepang Di Piala Dunia 2022 Qatar, Catat!

Oleh sebab itu, menjaga waktu dan kualitas tidur adalah hal yang penting untuk diperhatikan. 

Melansir dari Healthline, berikut beberapa cara mengatasi susah tidur yang bisa Anda lakukan, di antaranya: 

1. Yoga 

Yoga adalah salah satu jenis olahraga meditasi yang sangat cocok untuk mengatasi susah tidur. Pasalnya, yoga membuat pikiran tenang dan menghilangkan stres yang menjadi penyebab susah tidur. 

2. Olahraga 

Selain yoga, Anda bisa memilih jenis olahraga lain yang Anda sukai. Pasalnya, dilansir dari Healthline ada penelitian yang menunjukan bahwa olahraga bisa meringankan insomnia atau masalah susah tidur. 

Selain menjadi salah satu cara mengatasi susah tidur, olahraga juga sangat bermanfaat bagi kesehatan secara keseluruhan. Seperti memberikan energi, menurunkan berat badan hingga menghilangkan stres. 

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 2022/2023: Pekan 10 Dibuka Oleh Bhayangkara FC vs Borneo FC

3. Mengkonsumsi Magnesium 

Cara mengatasi susah tidur selanjutnya adalah mengkonsumsi magnesium. Pasalnya, mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung magnesium bisa membuat pikiran lebih rileks dan menimbulkan rasa kantuk. 

4. Mengkonsumsi Metalonin

Melansir dari Healthline, selain magnesium, mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung metalonin juga menjadi cara mengatasi susah tidur atau insomnia. 

Contohnya, Anda bisa mengkonsumsi semangka, pisang, anggur, kacang-kacangan atau makanan lain yang mengandung metalonin lainnya. Dengan begitu insomnia akan berkurang dan masalah susah tidur Anda bisa terselesaikan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×