kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Muncul benjolan di tenggorokan? Kenali penyebab dan cara mengatasinya


Jumat, 29 Januari 2021 / 14:11 WIB
Muncul benjolan di tenggorokan? Kenali penyebab dan cara mengatasinya
ILUSTRASI. Benjolan di tenggorokan bisa dipicu oleh beragam faktor.


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - Merasakan ada benjolan di tenggorokan adalah suatu hal yang umum terjadi. Kondisi tersebut dinamakan dengan globus sensation.

Globus sensation menunjukkan kondisi yang serius jika Anda kesulitan untuk menelan. Namun, jika Anda tak merasakan sakit saat menelan, hal itu menunjukkan Anda mengalami globus sensation yang biasa.

Hanya sampai saat ini, dokter dan para peneliti belum bisa menentukan secara pasti apa saja yang menyebabkan kondisi tersebut.

Meski demikian, ada beberapa kondisi yang perlu Anda perhatikan agar kesehatan Anda tetap terjaga. Apalagi, globus sensation tidak hanya dialami oleh orang dewasa, tapi dapat pula dirasakan oleh anak-anak dan remaja.

Baca Juga: Muncul benjolan di belakang telinga? Ini 4 penyebabnya

Penyebab benjolan di tenggorokan

Globus sensation bisa terjadi akibat otot yang tegang. Biasanya, kondisi tersebut terjadi saat otot tak bisa mengendur dengan benar setelah Anda memakainya untuk berbicara atau menelan.

Otot yang tegang membuat Anda berpikir bahwa muncul benjolan di sekitar tenggorokan Anda.

Kondisi selanjutnya yang bisa menyebabkan globus sensation adalah asam lambung yang naik. Asam lambung yang kembali ke kerongkongan Anda dapat menyebabkan otot tegang dan mengganggu kondisi jaringan di sekitar otot.

Selain itu, Anda juga perlu berhati-hati dengan kondisi emosional. Mengutip dari Healthline, stres, kesedihan, dan kecemasan yang Anda rasakan secara intens dapat memicu terjadinya globul sensation.

Meski tidak berbahaya, globus sensation bisa memperparah kondisi kesehatan Anda. Anda perlu mewaspadai gejala lain yang lebih parah, seperti kesulitan menelan, muncul rasa sakit, demam, hingga berat badan dan kekuatan otot yang menurun.

Baca Juga: Muncul benjolan di leher kiri? Ini penyebabnya



TERBARU

[X]
×