Penulis: Belladina Biananda
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pankreas adalah organ dalam tubuh yang berguna untuk memproduksi enzim. Enzim tersebut berpengaruh pada sistem pencernaan dan produksi hormon yang mengontrol gula darah. Sayangnya, fungsi tersebut bisa terganggu karena kanker pankreas.
Ada dua jenis tumor yang bisa tumbuh di organ tersebut, yaitu tumor jinak dan tumor yang bersifat kanker. Tumor yang bersifat kanker biasanya muncul di saluran keluar enzim pencernaan. Saat pertama kali muncul, umumnya kanker di organ itu tak menimbulkan gejala apa pun.
Namun, seiring berjalannya waktu, Anda akan merasakan beberapa ciri-ciri kanker. Misalnya, sakit perut yang menjalar hingga ke punggung, kulit gatal, air kencing menjadi berwarna gelap, penggumpalan darah, dan kelelahan.
Penyebab Kanker Pankreas
Sampai saat ini, penyebab pasti kanker yang muncul di pankreas belum bisa ditentukan. Namun, ada beberapa faktor yang meningkatkan risiko masalah kesehatan itu. Mulai dari kebiasaan merokok, diabetes, radang pankreas, obesitas, usia, dan riwayat kesehatan keluarga.
Baca Juga: Yuk hindari 4 makanan pemicu kanker ini
Faktor-faktor tersebut memicu mutasi DNA di pankreas. Hasilnya, sel kanker menjadi berkembang dan sel-sel dalam tubuh yang sehat mati. Jika terus dibiarkan dan tidak mendapat perawatan yang benar, sel kanker bisa menyerang pembuluh darah dan organ lain dalam tubuh.
Komplikasi Kanker Pankreas
Mengutip dari Mayo Clinic (mayoclinic.org), ada beberapa komplikasi kanker pankreas yang dapat dialami oleh seseorang. Pertama, berat badan Anda bisa turun karena sel kanker mengganggu sistem pencernaan dan menyerap energi tubuh Anda.
Kedua, Anda juga bisa mengalami penyakit kuning karena sel kanker mengganggu produksi cairan empedu dalam tubuh. Biasanya kondisi tersebut akan menyebabkan sakit perut, mata dan kulit berwarna kuning, urin berwarna gelap, dan feses yang keluar menjadi berwarna pucat.
Ketiga, pertumbuhan sel kanker dapat pula menekan usus kecil sehingga usus menjadi tersumbat dan mengganggu sistem pencernaan. Kondisi tersebut bisa diatasi dengan beberapa cara, salah satunya adalah kemoterapi untuk memperlambat proses pertumbuhan sel kanker.
Baca Juga: Selain melawan kanker, ini manfaat buah sirsak
Pencegahan Kanker Pankreas
Untuk mencegah kanker pankreas, Mayo Clinic merekomendasikan beberapa langkah pencegahan. Pertama, berhenti merokok supaya kondisi kesehatan Anda tak semakin parah. Jika Anda mengalami kesulitan, tak ada salahnya untuk berkonsultasi dengan dokter agar kebiasaan itu bisa segera berhenti.
Kedua, konsumsi makanan bergizi dan atur berat badan agar tetap terkontrol. Cobalah untuk rajin olahraga supaya kondisi kesehatan tubuh Anda tetap terjaga.
Selanjutnya: 3 Manfaat energi matahari bagi manusia, bisa cegah kanker
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News