kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bisa picu stroke, ini cara menurunkan tekanan darah tinggi tanpa obat


Rabu, 17 Maret 2021 / 13:32 WIB
Bisa picu stroke, ini cara menurunkan tekanan darah tinggi tanpa obat
ILUSTRASI. Olahraga bisa jadi obat penurun darah tinggi alami. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN


Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penyakit tekanan darah tinggi sangat berbahaya. Pasalnya, masalah kesehatan ini bisa meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke. 

Orang yang sudah didiagnosis dengan tekanan darah tinggi atau hipertensi membutuhkan obat untuk mengontrol penyakitnya. Namun, kunci sukses mengontrol tekanan darah tak bisa cuma mengandalkan minum obat. 

Perubahan gaya hidup ke arah yang lebih sehat penting untuk menurunkan tekanan darah tinggi. 

Berikut beberapa cara menurunkan tekanan darah tinggi tanpa obat yang juga bermanfaat untuk menjaga gaya hidup sehat: 

Baca Juga: ​Apa saja cek kesehatan rutin yang harus dilakukan dan indikatornya?

1. Olahraga teratur dan aktif bergerak 

Dilansir dari Mayo Clinic, olahraga bisa jadi obat penurun darah tinggi alami. Lakukan olahraga ringan seperti jalan kaki, bersepeda, atau berenang 30 menit setiap hari. Atau bisa juga latihan olahraga selama 150 menit dalam seminggu. 

Jika terlalu berat mengerjakannya dalam satu waktu, Anda bisa berolahraga 75 menit seminggu dua kali. Kunci olahraga untuk menjaga tekanan darah tetap terkontrol ini adalah rutin atau konsisten. 

Baca Juga: 5 Cara menurunkan tekanan darah tinggi secara alami

Selain olahraga, jaga gaya hidup agar tetap aktif. Hindari kebiasaan terlalu banyak duduk atau rebahan. Usahakan selalu beranjak dari tempat duduk atau tempat tidur setidaknya 30 menit sekali. 

Jika ada kondisi kesehatan khusus, konsultasikan dengan dokter terkait jenis olahraga yang paling aman. 




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×