kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Bisa menjaga kesehatan jantung, ini4 manfaat buah delima untuk kesehatan


Selasa, 29 Desember 2020 / 08:14 WIB
Bisa menjaga kesehatan jantung, ini4 manfaat buah delima untuk kesehatan
ILUSTRASI. Manfaat buah delima berasal dari kandungan nutrisi yang ada di dalamnya. Kontan/Alri kemas


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Manfaat buah delima berasal dari kandungan nutrisi penting yang ada di dalamnya. Mulai dari antioksidan, vitamin C, dan lain-lain. Bahkan, buah delima mengandung antioksidan tiga kali lebih banyak daripada teh hijau dan wine.

Jadi, semakin banyak radikal bebas yang bisa dilawan oleh jenis buah tersebut. Jumlah antioksidan dalam buah delima juga memiliki sifat antiinflamasi sehingga bisa mengatasi peradangan yang terjadi dalam tubuh Anda.

Sedangkan kandungan vitamin C dalam buah delima juga tak kalah banyak dari antioksidannya. Mengutip Medical News Today (medicalnewstoday.com), mengonsumsi buah delima bisa memenuhi 40% kebutuhan vitamin C harian Anda.

Selain antioksidan dan vitamin, Anda juga bisa mendapat vitamin E, vitamin K, folat, dan potasium. Mengonsumsi buah delima secara rutin mampu menjaga kesehatan pencernaan dan jantung, mengatasi artritis, dan lain sebagainya.

Baca Juga: 4 Resep salad sayur yang cocok sebagai menu diet, mudah dibikin

Mengatasi Artritis

Kemampuan antioksidan sebagai antiinflamasi bisa dimaksimalkan dengan adanya flavonol dalam buah delima. Medical News Today mengatakan bahwa sifat antiinflamasi tersebut berguna untuk mengatasi kerusakan pada tulang rawan, osteoartritis, dan jenis artritis lainnya.

Menjaga Kesehatan Jantung

Salah satu manfaat buah delima adalah menjaga kesehatan jantung.

Manfaat buah delima selanjutnya adalah mampu menjaga kesehatan jantung dan arteri. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi buah delima secara rutin mampu meningkatkan aliran darah dan mencegah arteri menebal dan menjadi kaku.

Tak hanya itu, buah delima juga berguna untuk mencegah penumpukan plak pada arteri karena banyaknya jumlah kolesterol dalam tubuh Anda. Meski demikian, Anda tetap perlu berkonsultasi dulu dengan dokter sebelum mengonsumsi jenis buah ini secara rutin.

Diabetes

Apakah Anda menderita diabetes? Jika iya, cobalah untuk mengonsumsi buah delima secara rutin. Dengan mengonsumsi buah delima, resistensi insulin dan jumlah gula darah dalam tubuh Anda bisa berkurang. Anda bisa mengolah buah delima menjadi jus, salad, atau jenis hidangan lainnya.

Baca Juga: 5 Jus untuk diet yang efektif menurunkan berat badan

Mencegah Penyakit Sistem Pencernaan

Karena memiliki sifat antiinflamasi, manfaat buah delima selanjutnya bisa bisa digunakan bagi Anda yang memiliki masalah pada sistem pencernaan. Misalnya, penyait crohn, kolitis ulserativa, penyakit radang usus, dan lain-lain.

Namun, masih banyak perdebatan apakah buah delima bisa dikonsumsi saat Anda mengalami diare. Untuk menghindari efek samping yang tidak diinginkan, sebaiknya hindari mengonsumsi jenis buah ini sampai penyakit diare Anda sembuh.

Selanjutnya: 4 Manfaat buah belimbing, bisa mencegah stroke

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×