kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Waspadai, penyebab, gejala, dan faktor risiko kanker getah bening


Minggu, 16 Mei 2021 / 14:45 WIB
Waspadai, penyebab, gejala, dan faktor risiko kanker getah bening


Penulis: Virdita Ratriani

KONTAN.CO.ID - Jakarta. uami mantan artis cilik Tasya Kamila, Randi Bachtiar mengidap kanker getah bening atau Hodgkin Lymphoma.

Dikutip dari Kompas.com, Senin (10/5/2021) Tasya menyebutkan bahwa kondisi yang dialami suaminya sudah berlangsung selama berbulan-bulan. 

"Sebenarnya enggak ada gejala yang terlalu berat sih. Cuma pas 2019 pas gue mau latihan buat marathon, gue setiap malam selalu kebangun terus merasa sesak di dada," kata Randi, dikutip dari YouTube Tasya Kamila, Senin (10/5/2021). 

Randi juga merasakan pegal di pundak dan batuk yang cukup lama sekitar tiga minggu. 

Baca Juga: Inilah cara mencegah kanker menurut ahli kesehatan Harvard

Tentang kanker getah bening atau Hodgkin Lymphoma

Hodgkin Lymphoma atau kanker getah bening adalah kanker sistem limfatik, yang merupakan bagian dari sistem kekebalan tubuh yang bekerja untuk melawan infeksi. 

Dikutip dari Mayo Clinic, kanker getah bening dapat menginfeksi orang-orang dari segala usia, tetapi paling sering terjadi pada mereka yang berusia antara 20 dan 40 tahun dan mereka yang berusia di atas 55 tahun.

Dalam Hodgkin Lymphoma, sel-sel dalam sistem limfatik tumbuh secara tidak normal dan dapat menyebar ke luar.

Kemajuan dalam diagnosis dan pengobatan Hodgkin Lymphoma telah membantu memberi orang dengan penyakit ini kesempatan untuk sembuh total. 

Penyebab kanker getah bening 

Tidak diketahui secara pasti penyebab kanker getah bening. Namun, kanker getah bening dimulai saat sel darah putih yang bertugas melawan infeksi atau limfosit mengembangkan mutasi genetik. 

Mutasi tersebut membuat sel untuk berkembang biak dengan cepat, menyebabkan banyak sel limfosit yang sakit terus berkembang biak. Mutasi tersebut menyebabkan sejumlah besar limfosit abnormal menumpuk di sistem limfatik dan menjadi penyebab kanker getah bening. 

Baca Juga: Kurangi dari sekarang, makanan ini dapat memperbesar risiko kanker




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×