kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kenali retinoblastoma pada anak sejak dini


Kamis, 13 Juli 2017 / 15:50 WIB
Kenali retinoblastoma pada anak sejak dini


Reporter: Nisa Dwiresya Putri | Editor: Yudho Winarto

KENDATI anak kerap terlihat ceria dan aktif, bukan tidak mungkin ia kebal dari penyakit. Beberapa penyakit mengintai anak, tak terkecuali kanker. Namun, penyakit ini masih bisa diatasi bila terdeteksi sejak dini.

Seperti data yang tercatat di Sistem Registrasi Kanker di Indonesia (Srikandi) ahun 2005 - 2007, insiden kanker pada anak (0-17tahun) adalah sebesar 9 per 100,000 anak- anak.  Kanker bola mata (retinoblastoma) menduduki peringkat kedua tertinggi pada anak (2,4 per 100,000) setelah leukemia (2,8 per 100,000).

Ketua Yayasan Kanker Indonesia, Prof. DR. dr. Aru Wisaksono Sudoyo, SpPD, KHOM, FINASIM, FACP menjelaskan, bahwa retinoblastoma adalah kanker bola mata yang terjadi pada anak usia batita. “Satu-satunya kanker anak yang dapat dideteksi dini dengan kemungkinan sembuh lebih besar, jika dibandingkan dengan ditemukan pada stadium lanjut.” ujar Aru beberapa waktu lalu.

Retinoblastoma menyerang selaput jala mata atau retina yang terletak pada dinding mata sebelah dalam. Retinoblastoma dapat menyerang salah satu atau kedua mata. Hal ini disampaikan oleh Aru dalam rangka kegiatan penyuluhan, pelatihan dan pelayanan deteksi dini kanker retinoblasma pada anak yang diadakan Yayasan Kanker Indonesia (YKI) bekerjasama dengan Yayasan Hang Tuah dan Yayasan ANYO.

Kegiatan ini diadakan di Gelanggang Olahraga Remaja Dewa Ruci, Cilincing, Jakarta Utara pada 12-14 Juli 2017. Sebanyak 30 dokter umum dari Puskesmas di Jakarta Utara dan Balai Pengobatan TNI Angkatan Laut diberikan pelatihan agar dapat melakukan deteksi dini kanker retinoblastoma dengan alat ophtalmoscope oleh dokter.

Pentingnya deteksi dini penyakit retinoblastoma harus dipahami oleh semua orangtua. Salah satu gejalanya adalah munculnya warna putih pada bagian hitam mata anak. Gejala lain retinoblastoma yang mudah dikenali adalah dari mata anak yang cenderung juling.

Selain itu, patut pula waspada jika mata bersinar seperti mata kucing, mata merah, kornea mata membesar, peradangan jaringan bola mata, sampai-sampai penglihatan anak buram.

“Pengetahuan tentang kewaspadaan dan pendeteksian dini kanker retinoblastoma ini menjadi sangat penting bagi masyarakat, agar dapat mendeteksi dini gejala kanker pada anak dan melakukan penyembuhan secepatnya. Semoga dengan pengetahuan yang diberikan, dapat segera menangani pasien yang memiliki gejala retinoblastoma,” tutup Aru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×