kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Infeksi virus corona bisa dicegah dengan kacamata biasa? Cek faktanya


Jumat, 18 September 2020 / 12:57 WIB
Infeksi virus corona bisa dicegah dengan kacamata biasa? Cek faktanya
ILUSTRASI. Pengguna kacamata memiliki risiko penularan virus corona yang lebih rendah karena mereka jarang menyentuh mata secara langsung.


Penulis: Belladina Biananda

KONTAN.CO.ID - Seseorang yang menggunakan kacamata setiap hari tidak mudah terinfeksi virus corona baru. Hal itu sesuai dengan laporan hasil penelitian yang berasal dari China.

Mengutip dari Medical Xpress, pengguna kacamata memiliki risiko penularan virus corona yang lebih rendah karena mereka jarang menyentuh mata secara langsung. Selain itu, kacamata juga mencegah droplet virus corona mendarat tepat di mata seseorang.

Meski demikian, hasil penelitian menyebutkan, pengguna kacamata yang terserang virus corona tetap jatuh sakit sama seperti orang lain yang tak memakai kacamata. Penelitian tersebut dipublikasikan pada Rabu (16/9) di jurnal JAMA Ophthalmology.

Meski penelitian itu merupakan peneletian observasi dan tidak bisa diambil kesimpulan pasti apapun, saran melindungi mata untuk mengurangi risiko infeksi tetap perlu dilakukan. Penelitian tersebut masih memerlukan penelitian lain untuk memperkuat hasilnya.

Baca Juga: Ini tiga hal yang menghantui petugas medis di garis depan perang lawan corona

Namun, menurut Dr. Lisa Maragakis, direktur senior pencegahan infeksi di Johns Hopkins Health System, kacamata biasa tak cukup efektif mencegah virus corona. Penggunaan kacamata justru membuat seseorang lebih sering menyentuh mata.

Maragakis menggarisbawahi, penelitian tersebut berdasarkan sampel kecil sehingga dibutuhkan penelitian lain yang melibatkan lebih banyak orang. Jenis penelitian lain yang lebih teliti diperlukan untuk mengonfirmasi hasil tersebut.

Masyarakat diminta untuk tetap disiplin menjaga kebersihan. Terapkan protokol kesehatan yang telah ditentukan. Mulai dari rajin mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir, memakai masker saat berkegiatan di luar ruangan, dan menjaga jarak dengan orang lain.

Jika tak ada hal yang mendesak, sebaiknya hindari berkerumun atau melakukan kegiatan di luar rumah. Hal itu dilakukan untuk menurunkan risiko penularan virus corona.

Selanjutnya: Kabar gembira dari Pfizer, calon vaksin Covid-19 yang dikembangkan aman!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×